Indy Barends 'Sentil' Aldila Jelita yang Gegabah Buka Penggalangan Dana untuk Indra Bekti

Tanpa bermaksud untuk ikut campur, Indy Barengs hanya memberikan pesan pada istri Indra Bekti bahwa tidak semudah itu membuat penggalangan dana.
Suara.com - Aldila Jelita sempat membuat penggalangan dana untuk biaya rumah sakit suaminya, Indra Bekti. Setelah terkumpul, istri presenter 45 tahun ini menutupnya.
Tapi aktivitas penggalangan dana yang digagas Aldila Jelita ini, sempat menuai pro kontra. Hal itu pun diketahui Indy Barends, sahabat Indra Bekti.
"Dila yang membuat keputusan tersebut, Dila yang ingin melakukan penggalangan dana dan sebagainya. (Soal pro kontra) Bukan ranahnya aku (berkomentar)," kata Indy Barends di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat pada Sabtu (7/1/2023).
Tapi, saat penggalangan dana itu mulai heboh, Indy Barends sebenarnya berkomunikasi dengan Aldila Jelita.
Baca Juga: Indra Bekti Ngamuk, Diduga Karena Sang Istri Dapat Tudingan Matre
Tanpa bermaksud untuk ikut campur, ia hanya memberikan pesan bahwa tidak semudah itu membuat penggalangan dana.
"Ada aturannya jadi tidak bisa sembarangan orang bikin penggalangan dana. Ada pasal-pasal dan tidak bisa dilakukan ke rekening sendiri," jelas Indy Barends.
Terlepas setelahnya Aldila Jelita melanjutkan aktivitas tersebut, Indy Barends membebaskannya.
"Kalau Dila masih mau jalan saat itu ya, nggak apa-apa, terserah. Karena kan aku juga nggak punya hak untuk mengatur," kata presenter 50 tahun ini.
Baca Juga: Ada Nunung hingga Denada, 5 Artis Ini Jual Harta Benda Demi Biaya Pengobatan