"Alhamdulillah ada hikmahnya viral soal penggalangan dana," komentar @iwan***.
"Nanti kalo nggak cukup buat bayar RS, mending jual aja salah satu asetnya mbak. Daripada minta sumbangan dan dihujat netizen," sambung @gede***.
"Nah, mbak lain kali pikir panjang dulu ya, kasihan nama baik keluarga kalian. Terlepas itu semua, mending fokus doa untuk kesembuhan mas Indra Bekti dulu, bukan langsung galang dana," imbuh @merry***.
Aldila Jelita sebelumnya sempat bikin heboh setelah terang-terangan buka donasi untuk biaya pengobatan Indra Bekti. Sebab, donasi tersebut dibuka ketika Bekti baru beberapa hari dirawat di rumah sakit.
Publik menilai Aldila terlalu cepat membuka donasi secara terbuka. Padahal, Indra Bekti dinilai memiliki banyak aset dan barang berharga lainnya yang bisa dijual.