
Selain berprofesi sebagai biduan, Mizz Ajeng mengaku pernah bekerja dengan Indra Bekti. Itulah mengapa dia berani bicara buruk tentang Aldila Jelita, lantaran merasa tahu betul sosok istri Bekti tersebut.
"Sok pura-pura lugu, sok pura-pura baik tapi judesnya, pelitnya, itung-itungannya, mitiknya, bahkan liciknya dengan drama-drama lu, itulah lu. Bekti gak seperti itu yang gue tau, lu yang seperti itu karena dari keturunan emak lu," kata Mizz Ajeng.
4. Mantan Kakak Aldila Jelita

Mizz Ajeng mengaku dirinya pernah menjalin hubungan dengan Haikal, kakak Aldila Jelita. Hubungan mereka telah kandas dan tampaknya tidak secara baik-baik mengingat Ajeng sempat menyinggung tabiat Haikal.
"Kakak lu aja hidup sama gue itung-itungan, makanya gue nggak bisa bertahan lama sama dia," ujar transgender kelahiran 28 Desember 1983 tersebut.
5. Pernah Sentil Lucinta Luna

Mizz Ajeng pernah menyentil sesama transgender, Lucinta Luna. Penyanyi yang mengawali karir lewat reality show di salah satu TV swasta ini mengaku sempat berteman dengan Cleo Vitria.
Cleo Vitria kabarnya adalah nama yang dulu pernah digunakan Lucinta Luna. Mizz Ajeng menyentil Lucinta agar jujur dengan jati dirinya sebagai transgender.
Itu dia deretan fakta Mizz Ajeng, transgender yang mengkritik aksi penggalangan dana Aldila Jelita.
Baca Juga: Donasi Biaya Berobat Indra Bekti Dikritik, Indy Barends: Jangan Bikin Keruh!
Kontributor : Chusnul Chotimah