Suara.com - DJ Joice Challista langsung jadi sorotan setelah menceritakan pengalamannya yang pernah karaoke bareng dengan beberapa pejabat.
Hal ini tersebut disampaikan saat menjadi bintang tamu acara Rigen dan Indra Jegel di kanal YouTube Tema Indonesia.
Pengalamannya itu berlangsung sekitar tahun 2018 atau 2019. DJ Joice awalnya diajak teman dengan iming-iming banyak pejabat.
Selain berkaraoke bareng, DJ Joice juga menerima saweran dari para pejabat. Namun dia enggan menyebutkan berapa nominalnya.
Baca Juga: 5 Foto Seksi DJ Joice Challista, Pernah Terjerat Kasus Narkoba hingga Karaoke Bareng Pejabat
Lantas siapa sebenarnya sosok DJ Joice ini? Berikut profilnya.
Profil DJ Joice Challista
DJ Joice Challista lahir pada 2 Oktober 1999 di Bogor, Jawa Barat. Pemilik nama asli Anisa Chairunnisa itu diketahui berprofesi sebagai disjoki dan streamer.
DJ Joice diketahui beragama Islam. Dia aktif di dunia entertainment sejak tahun 2016 dan eksis di akun Instagram @about.joice.
Perjalanan Karier DJ Joice Challista
Baca Juga: DJ Joice Ditangkap Polisi saat Lagi Nyabu Bareng 3 Orang di Kamar Kos
DJ Joice Challista mengaku tumbuh di keluarga broken home dan tinggal bersama dengan neneknya. Namun dia masih sering mengunjungi kedua orangtuanya setelah dewasa.
Joice mulai terjun ke dunia modeling sekitar tahun 2016. Saat itu dirinya masih SMA. Dikenal punya bodi seksi, dia sempat menjadi Miss HIN autovision Jogja pada 2017 silam.
Joice mulai mengenal dunia disjoki pada 2018. Dia tertarik menjadi DJ karena suka banget dengan alat musik. Berkat kemampuannya sebagai DJ, dia diundang tampil di berbagai daerah di Indonesia. Dia juga pernah tampil di Timor Leste.
Selain DJ, Joice juga bekerja sebagai streamer di platform Bigo. Dari platform tersebut, dia bisa mendapatkan penghasilan sekitar Rp20 juta setiap kali mengadakan live.
Kontroversi DJ Joice Challista
DJ Joice Challista pernah tersandung kasus narkoba pada Juni 2022 lalu. Dia ditangkap penyalahgunaan narkoba di kamar kosnya di kawasan Kemang Utara, Jakarta Selatan.
DJ Joice juga pernah menonjok pria yang berani melecehkannya di kelab malam. Joice melakukannya sebagai bentuk perlawanan karena disentuh di bagian tertentu saat tampil.
Itu dia profil DJ Joice Challista yang mengaku pernah beberapa kali diajak karaoke pejabat dengan saweran. Kira-kira berapa sawerannya ya?
Kontributor : Chusnul Chotimah