Suara.com - Nama Chris John sudah tak asing lagi di telinga orang Indonesia. Selain dikenal sebagai legenda di dunia tinju, Chris juga diketahui telah membintangi beberapa iklan di layar kaca.
Chris John mempunyai putri cantik yang mengikuti jejaknya sebagai atlet. Maria Luna Ferisa, putri Chris John yang jarang tersorot rupanya atlet wushu nasional. Ia juga memiliki penampilan yang menawan.
Berikut 5 potret Maria Luna Ferisa, putri Chris John yang kini menginjak usia 17 tahun.
1. Atlet Wushu
![Putri Chris John, Maria Luna Ferisa [Instagram/marialunaferisa]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/12/22/85058-putri-chris-john-maria-luna-ferisa-instagrammarialunaferisa.jpg)
Maria Luna telah mengikuti banyak pertandingan Wushu. Dari berbagai pertandingan yang dia ikuti, Maria Luna berhasil mengukir banyak prestasi. Salah satunya medali emas kategori Taiji Jian Junior dalam Sirkuit Nasional Wushu Taolu di 2021.
2. Beranjak remaja
![Putri Chris John, Maria Luna Ferisa [Instagram/marialunaferisa]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/12/22/54098-putri-chris-john-maria-luna-ferisa-instagrammarialunaferisa.jpg)
Maria Luna saat ini sudah berusia 17 tahun. Chris John pun mulai lebih protektif dalam pergaulannya. Chris John bersyukur putrinya termasuk anak yang penurut.
3. Tampil gotik
![Putri Chris John, Maria Luna Ferisa [Instagram/marialunaferisa]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/12/22/96521-putri-chris-john-maria-luna-ferisa-instagrammarialunaferisa.jpg)
Bak gadis remaja umumnya, Maria Luna juga bereksperimen dengan make up. Kali ini, ia mendandani dirinya dengan konsep misterius dengan tulisan-tulisan aneh di wajahnya.
Baca Juga: Viral Video Terbaru Chris John, Publik Malah Salfok Lihat Sang Putri
4. Cantik memakai dress warna cerah