Resmi Mundur dari Drakor Secret Woman, Eru Minta Maaf Nyetir dalam Keadaan Mabuk Sampai Tabrak Pembatas Jalan

Sumarni Suara.Com
Kamis, 22 Desember 2022 | 06:00 WIB
Resmi Mundur dari Drakor Secret Woman, Eru Minta Maaf Nyetir dalam Keadaan Mabuk Sampai Tabrak Pembatas Jalan
Eru [Soompi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis sekaligus penyanyi asal Korea Selatan, Eru tersandung kasus hukum setelah kedapatan menabrak pembatas jalan dalam kondisi mabuk.

Terkait kasus ini, Eru dalam pernyataan resminya meminta maaf.

"Halo, ini Eru. Pertama, saya minta maaf karena membuat Anda semua khawatir karena kesalahan saya," kata Eru sebagaimana melansir dari Soompi pada Rabu (21/12/2022).

"Tidak ada ruang untuk alasan mengenai fakta bahwa saya mengemudi dalam keadaan mabuk, seperti yang dilaporkan pada 20 Desember. Saya dengan tulus meminta maaf," sambungnya lagi.

Baca Juga: Minta Riders Malah Dapat Modal Usaha, Yura Yunita Ngakak

Bukan itu saja, dia juga meminta maaf kepada pihak produksi drama Secret Woman. Eru mengaku siap mundur dari drama tersebut.

"Saya juga ingin meminta maaf kepada tim produksi dan orang-orang di jaringan siaran yang saat ini sedang mempersiapkan drama Secret Woman," tutur Eru.

"Saya akan menghentikan semua aktivitas di industri hiburan dan meluangkan waktu untuk merenungkan diri saya sendiri," imbuhnya.

Eru menyesali semua tindakannya yang mengemudi di bawah pengaruh alkohol. Dia berjanji akan bertobat.

"Saya sangat menyesali dan bertobat, dan saya akan melihat ke belakang pada diri saya sendiri agar kejadian seperti ini tidak pernah terjadi lagi. Sekali lagi, aku menundukkan kepalaku dengan permintaan maaf yang dalam," ucap Eru.

Baca Juga: Kim Go Eun Dikabarkan Pacaran dengan Son Heung Min, Benarkah?

Seperti diketahui, mobil yang dikendarai Eru menabrak pembatas jalan pada 19 Desember 2022 sekira pukul 23.25 waktu setempat.

Seorang penumpang yang berada di dalam mobil Eru mengalami luka ringan. Imbas kejadian ini, SIM Eru dicabut oleh aparat kepolisian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI