Suara.com - Menikah dengan Venna Melinda membawa keberuntuntungan buat Ferry Irawan. Sebagai bukti, Ferry kini mendapat tawaran dari sebuah partai politik.
"Abi (sapaan Ferry Irawan) tiba-tiba dapat tawaran di partai politik," kata Venna Melinda, ditemui bersama Ferry Irawan di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Ferry Irawan awalnya menolak tawaran berkiprah di dunia politik. Aktor 45 tahun itu punya prinsip dan pandangan negatif terhadap politik di Indonesia.
"Dia awalnya enggak mau, katanya alergi politik," terang Venna Melinda. "Dulu saya kan memang agak sedikit idealis," kata Ferry Irawan menimpali.
Baca Juga: Innalillahi, Venna Melinda Bagikan Kabar Duka
Venna Melinda kemudian membujuk Ferry Irawan untuk memulai tantangan baru di luar dunia keartisan.
"Ya aku kasih sosialisasi, kalau ini waktunya seorang Ferry Irawan menjawab tantangan di bidang yang baru," ujar Venna Melinda.
Venna Melinda melihat Ferry Irawan punya kemampuan di dunia politik. Ia juga tak mau sang suami terus-terusan bergantung ke dunia seni peran untuk mencari nafkah.
"Aku tahu dia ini sebenarnya pintar, cuma enggak pernah berani saja ke jalur politik. Aslinya dia mah public speaking-nya oke. Dia dulu juga orang organisasi," imbuh Venna Melinda.
"Makanya aku bilang ke Abi, sayang kalau ditolak. Kan kesempatan enggak datang dua kali. Enggak mungkin juga kan berharap dari entertainment terus. Jadi kenapa enggak mengembangkan diri?," ucap ibu tiga anak ini.
Baca Juga: Verrell Bramasta Ajak Venna Melinda Liburan ke Jepang, Sang Ibu Menolak dan Pilih ke Hong Kong
Venna Melinda sendiri memutuskan kembali ke panggung politik setelah empat tahun vakum. Ia akan bertarung memperebutkan kursi legislatif di Pemilu 2024 bersama Partai Perindo.
Venna Melinda sebelumnya sempat terpilih menjadi anggota DPR selama 10 tahun di periode 2009-2014 dan 2014-2019.