11 Artis Pernah Berseteru dengan Keluarga, Terbaru Via Vallen Blokir Nomor Kontak Ibunya

Ismail Suara.Com
Rabu, 21 Desember 2022 | 14:47 WIB
11 Artis Pernah Berseteru dengan Keluarga, Terbaru Via Vallen Blokir Nomor Kontak Ibunya
Potret Via Vallen (Instagram/@viavallen)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

9. Eza Gionino

Eza Gionino [Ismail/Suara.com]
Artis Berseteru dengan Keluarga [Ismail/Suara.com]

Eza Gionino harus berselisih dengan ibunya, Ruth Gaya karena menikahi Meiza Aulia. Rupanya Meiza tidak disukai oleh ibu Eza lantaran dianggap terlalu mengatur sang putra. Rencana pernikahan Eza dan Meiza sempat tertunda karena terhalang restu walau akhirnya mereka tetap menikah pada 2018 silam. Sampai sekarang ketika sudah punya cucu, Ruth masih tak luluh dan belum menerima pernikahan sang putra.

10. Lyra Virna

Lyra Virna (tengah) saat tiba di Polda Metro Jaya untuk diperiksa dalam kasus pencemaran nama baik, Kamis (22/3/2018) [suara.com/Sumarni]
Artis Berseteru dengan Keluarga [suara.com/Sumarni]

Pernikahan Lyra Virna dengan Eric Scada jadi pemicu hubungannya dengan sang ibu memburuk. Maria Annawati tak setuju putrinya menikah dengan Eric yang dirasa tidak mampu jadi tulang punggung keluarga. Saat Lyra melahirkan anak kedua pada 2008, hubungan mereka mulai membaik dan makin akrab usai ia bercerai. Kini Lyra Virna hidup bahagia dengan Fadlan Muhammad.

11. Via Vallen

Via Vallen [Instagram]
Artis Berseteru dengan Keluarga (Instagram/viavallen)

Terbaru Via Vallen dimusuhi adik-adiknya karena menyetop uang bulanan mereka. Banyak gosip beredar jika Via berhenti memberi uang pada keluarganya sejak menikah dengan Chevra Yolandi. Meski sudah dibantah dan mengaku hubungannya baik-baik saja, tapi rumor Via berseteru dengan keluarganya memanas lagi. Terutama setelah publik menduga Via memblokir kontak sang ibu yang terungkap dari unggahannya di Instagram Story.

Itu dia sejumlah artis berseteru dengan keluarga, ada yang sudah baikan ada juga yang masih bermusuhan sampai sekarang. Semoga segera ditemukan jalan terbaik bagi mereka yang masih berselisih.

Kontributor : Safitri Yulikhah

Baca Juga: Via Vallen Soal Drama Adik Tagih Jatah Uang Bulanan: Demi Allah Aku Nggak Masalah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI