Suara.com - Karen’s Diner adalah restoran asal Australia yang belum lama buka di Indonesia, tepatnya di Jakarta. Restoran unik tersebut sejatinya akan diresmikan pada 20 Desember mendatang.
Walau belum diresmikan, tapi restoran yang sudah buka sejak 15 Desember kemarin ini telah menuai banyak pro kontra di kalangan netizen.
Karen’s Diner mengusung konsep unik yang membuat pelanggan mendapat pengalaman makan dengan service yang kasar dari para pelayan. Konsep ini pula yang membuat Karen’s Diner sukses besar di Australia.
Namun, sebaliknya di Indonesia Karen’s Diner dinilai tidak akan bertahan lama karena konsepnya tak cocok dengan kultur masyarakat. Kritik juga datang dari komika, aktor sekaligus sutradara Ernest Prakasa.
Biar nggak makin penasaran tentang restoran ini, simak dulu deretan fakta Karen’s Diner yang menawarkan sensasi makan dengan pelayanan yang kasar berikut.
1. Asal Australia

Seperti diungkap sebelumnya, Karen’s Diner adalah restoran yang pertama dibuka di Australia dan didirikan oleh Aden Levin dan James Ferrel.
Resto tersebut sudah buka sejak Oktober 2021 ketika pembatasan aktivitas masyarakat karena Covid-19 di Sydney, Australia. Usaha unik ini segera berkembang dan bahkan sudah memiliki tujuh cabang hanya dalam waktu satu tahun.
2. Good Food Terrible Service
Baca Juga: Ernest Prakasa Sarankan Karen's Diner Indonesia Ditutup

Konsep yang diusung adalah good food terrible service. Konsep itu menghadirkan pelayanan galak dan kasar dari para pelayan ketika melayani pelanggan.