Suara.com - Maria Vania merupakan artis yang sangat memandang penting penampilan diri. Untuk mendapatkan itu, perempuan 31 tahun ini pun rela melakukan apa saja.
Melihat akun Instagram-nya, Maria Vania terlihat sangat rajin berolahraga. Selain itu, Maria juga rutin melakukan perawatan kecantikan.
![Maria Vania melakukan perawatan kecantikan di Klinik Dermapro Jakarta. [dokumentasi Dermapro]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/18/84003-maria-vania.jpg)
Untuk melakukan perawatan kecantikan, Maria Vania mengaku rela merogoh kocek yang tak sedikit. Hal itu tak jadi masalah bagi perempuan yang sempat digosipkan dekat dengan Billy Syahputra ini, asalkan bisa memberikan hasil maksimal.
"Kenapa mesti takut kalau bisa dapatkan lebih banyak keuntungan. Karena kan ini investasi, untuk menunjunag pekerjaan aku juga," kata Maria Vania ditemui di Klinik Dermapro di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat, baru-baru ini.
"Jadi memang perawatan dari luar, dari dalam bagi aku itu wajib banget. Uang bisa dicari, tapi kalau perawatan kecantikan itu memang harus kamu lakuin. Ini kulit cuma satu buat seumur hidup, jadi jangan lah kita sayangin uang daripada diri kita sendiri," katanya lagi.
Seperti baru-baru ini misalnya, Maria Vania melakukan perawatan kecantikan Infus Level Up dan M2M (Mochi Morpheus) di Klinik Dermapro.
![Maria Vania saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta, Selasa (20/9). [Suara.com/Oke Atmaja]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/20/91631-maria-vania-di-tendean.jpg)
Infus Level Up efektif untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit, membantu memudarkan dark spot atau bercak kehitaman, melembabkan kulit, meningkatkan produksi kolagen dan elastin, juga menekan tanda-tanda penuaan.
Sementara treatment M2M (Mochi Morpheus) yang dilakukan di area wajah, menggunakan teknologi terbaru dengan jarum yang dilapisi emas, efektif untuk mengencangkan kulit wajah dan bagian tubuh yang kendur, menghilangkan kerutan, merangsang pembentukan kolagen, menjaga elastisitas kulit, dan awet muda.
Dua treatment ini menjadi favorit belakangan dan sudah dicoba oleh artis lain seperti Feni Rose, Krisdayanti, Ayu Ting Ting, Millen Cryus lainnya.
Baca Juga: Maria Vania Pernah Jadi Korban Malapraktik Dokter Kecantikan: Enggak Bisa Ketawa Sebulan
Namun gara-gara rutin melakukan perawatan kecantikan, Maria Vania dijauhi laki-laki. Lelaki yang mendekatinya banyak yang memilih mundur, mengingat biaya kecantikan Maria cukup mahal.