Suara.com - Visinema Pictures kembali bikin penasaran masyarakat dengan merilis video first look film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang (JJJLP) pada 9 Desember lalu. Penonton pun dibuat baper dengan penampilan Rio Dewan, Sheila Dara, dan Rachel Amanda, meski durasinya cuma semenit.
Dalam video, Awan (Rachel Amanda) dan Angkasa (Rio Dewanto) menyusul Aurora (Sheila Dara) si anak tengah yang tengah kuliah di London, Inggris.
Dalam pertemuan yang seharusnya saling melepas kangen, Awan, Angkasa, dan Aurora saling bersitegang di sebuah kafe. Awan dan Angkasa kesal karena Aurora seakan menghilang dan tak memberi kabar kepada keluarga yang ada di Jakarta.
"Seperti yang kalian lihat sendiri, aku sekarang baik-baik aja kok," ujar Aurora mencoba membela diri, yang segera ditampik oleh Angkasa.
Baca Juga: Syuting Tumbal Kanjeng Iblis, Putri Ayudya Kena Mental hingga Ogah Makan Daging Merah
"Enggak, Ra. Kamu enggak baik-baik aja. Dan kamu itu di sini sekolah, bukan kerja. Kamu sudah bikin cemas kita semua. Dan enggak seharusnya tinggal di tempat orang," Bantah Angkasa setengah membentak.
Mencoba menengahi, Awan, si bungsu, memperhalus maksud perkataan sang Abang. "Baik-baik aja menurut kamu, tuh, kayanya beda, deh, dengan apa yang aku sama Mas Angkasa lihat. Jadi, sekarang kamu harus cerita, kenapa ngilang? Kenapa tiba-tiba pindah tempat? Kenapa lulus enggak tepat waktu? Semuanya," tanya Awan, disusul dengan alunan sendu lagu dari Kunto Aji berjudul Saudade.
Warganet pun banyak yang baper dengan video first look dari sekuel Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini tersebut. Bahkan seorang warganet tak kuasa menahan air mata saat menonton video tersebut.
"Terakhir nonton NKCTHI di bioskop, teman-teman pada nangis. Ini, baru first look aja sudah bisa relate banget," komentar Akian Al Adam di YouTube.
"Enggak sabar nonton! Bagian 'lulus enggak tepat waktu' jleb banget! Ini menuju tahun ke 5 kuliah dan skripsiku masih macet," kata Riska Gustania.
Baca Juga: Sheila Dara Aisha Tak Bahagia saat Syuting Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang
Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang baru akan dirilis pada 2023.