Suara.com - Rumah produksi Falcon Black mendaur ulang salah satu film horor legenda berjudul Bayi Ajaib, yang dirilis 1982. Film yang akan dirilis pada 19 Januari 2023 ini pun resmi merilis video trailer-nya di YouTube, Selasa (13/12/2022).
Dalam video berdurasi satu menit ini, versi remake film Bayi Ajaib kembali membangkitkan sosok hantu berkepala orang tua yang melegenda dalam dunia film horor Indonesia.
Video dibuka dengan seorang lelaki yang berada di sebuah makam Belanda. Gambar kemudian berganti dengan Vino Bastian dan istri, Sara Fajira naik delman dan menuju rumah baru.
Adipati Dolken kemudian di depan dupa membaca mantra dengan mata melotot. Sara Fajira kemudian melahirkan dengan proses yang menyakitkan dan dibantu sang suami.
Baca Juga: 6 Aktor Perankan Ustaz di Film Horor, Ada Vino G Bastian di Film Qodrat
Kemudian terdenga suara tangisan bayi dan tangan bayi muncul dengan lumuran darah muncul dari sebuah wadah. Seorang perempuan dengan wajah heran sekaligus kaget, mengangkat bayi dengan kepala orang tua. Bayi tersebut kemudian menyerang perempuan tersebut.
Produser Falcon Black, Frederica mengaku sangat senang akhirnya mendapat izin untuk mendaur ulang film Bayi Ajaib.
"Bersyukur, lisensi film ini ada di kami. Hari ini teaser trailer film Bayi Ajaib versi baru kami rilis secara resmi. Mudah-mudahan bisa memberikan ketegangan dan rasa takut usai menikmati teaser trailer film ini," ujar Frederika, seperti dalam keterangan yang diterima Suara.com.
Sementara Rako Prijanto selaku sutradara Bayi Ajaib, mengaku sangat tertantang menggarap film terkenal ini. Apalagi, ini merupakan film horor pertamanya yang digarap sutradara Teman Tapi Menikah ini.
"Karena ini film horor pertama saya, dan remake dari salah satu film horror legenda Indonesia, tentunya tantangannya sangat berat buat saya. Menjaga agar film ini tetap berakar kepada filmnya yang dulu dan berusaha membuatnya sebagai atribut untuk film klasik horor Indonesia dengan khas penonton sekarang buat saya ini sangat sulit. Tapi berkat dukungan semua pihak, akhirnya semua bisa berjalan lancar. Semoga bisa memenuhi ekspetasi penggemar film horor di Indonesia," ujar Rako Prijanto berharap.
Baca Juga: 6 Fakta Film Remake Bayi Ajaib, Dibintangi Vino G. Bastian dan Desy Ratnasari
Vino G Bastian selaku pemeran utama mengaku sangat tertantang terlibat di film ini. Bintang film Miracle In Cell No.7 ini pun berharap bisa mengulang sukses film pendahulunya.
"Kalau ditanya perasaan, tentunya sangat senang bisa menjadi bagian di film Bayi Ajaib ini. Karena, film versi terdahulunya adalah salah satu film horor legendaris favorit saya," imbuh Vino G Bastian.
Sara Fajira, yang sebelumnya bermain dalam film horor berjudul Hitam, juga merasa senang bisa menjadi bagian dalam film ini." Senang ya bisa beradu akting dengan Vino Bastian, Adipati Dolken, dan Desy Ratnasari
Selain Vino G Bastian, Adipati Dolken, Sara Fajira dan Desy Ratnasari, film yang akan tayang diseluruh bioskop Indonesia pada 19 Januari 2023 ini juga diperankan oleh Rifnu Wikana Rayhan Cornelius V, Anantya Kirana dan Wilem Bevers.