4 Member NCT Jatuh dari Ketinggian 2 Meter Saat Syuting Iklan Puma, Begini Kondisi Terkininya

Sumarni Suara.Com
Minggu, 11 Desember 2022 | 13:34 WIB
4 Member NCT Jatuh dari Ketinggian 2 Meter Saat Syuting Iklan Puma, Begini Kondisi Terkininya
Potret NCT 127.[Twitter/ NCTsmtown_127]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Empat member NCT 127 mengalami kecelakaan saat menjalani syuting iklan bersama Puma. Kabarnya mereka jatuh dari ketinggian dua meter

Menanggapi itu SM Entertainment selaku pihak agensi buka suara.

Potret Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo NCT (Instagram/@nct127)
Potret Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo NCT (Instagram/@nct127)

"Di lokasi syuting iklan mereka, ada insiden ketika bangunan gym hutan yang telah dipanjat oleh anggota Taeil, Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo, runtuh," kata SM Entertainment melansir dari Soompi pada Minggu (11/12/2022).

"Di antara keempat anggota, Taeil terpeleset dan jatuh dan untungnya dalam kondisi ringan," sambungnya lagi.

Baca Juga: Punya Pemikiran Positif, Begini Cara Haechan NCT Menyikapi Jadwal Padat

Imbas kejadian ini, para member kecuali Taeil langsung dilarikan ke rumah sakit.

Taeil turut terjatuh saat syuting iklan (Twitter/@nctsmtown_127)
Taeil turut terjatuh saat syuting iklan (Twitter/@nctsmtown_127)

"Karena dia tidak merasa tidak nyaman, dia menyatakan niatnya untuk beristirahat dan tidak pergi ke rumah sakit, jadi saat ini dia sedang beristirahat setelah kembali ke rumah," terang SM Entertainment.

Kondisi terkini

Setelah menjalani pemeriksaan di rumah sakit, SM Entertainment mengungkap kondisi tekini Johnny, Jaehyun dan Jungwoo NCT.

Dia mengatakan ketiganya tidak mengalami cedera serius sehingga tak sampai menjalani perawatan di rumah sakit.

Baca Juga: Beautiful Christmas dari Red Velvet x aespa Jadi Lagu Utama Winter SMTOWN

"Untungnya hasil pemeriksaan tidak menunjukkan apa-apa selain memar kecil dan mereka semua telah kembali ke rumah," ujar SM Entertainment.

"Namun, kami akan menjadikan kesehatan anggota sebagai prioritas utama kami dan mereka berencana untuk beristirahat sehingga tidak ada efek samping yang berkembang," imbuhnya lagi.

Imbas kejadian ini, NCT 127 batal melakukan pre-recording untuk acara konser 2023 SMTOWN LIVE : SMCU PALACE @KWANGYA.

"Di masa mendatang, mengingat stabilitas dan pemulihan para anggota, kami berencana untuk buat pengumuman lain setelah jadwal disesuaikan kembali, jadi kami meminta pengertian kalian," tutur SM Entertainment.

Pernyataan Puma Korea

NCT 127 Campaign Bareng Puma (Twitter/ SM_NCT)
NCT 127 Campaign Bareng Puma (Twitter/ SM_NCT)

Puma Korea meminta maaf atas kecelakaan yang menimpa para member NCT ketika syuting iklan.

"PUMA Korea merasakan tanggung jawab yang kuat atas kecelakaan ini, dan kami berencana melakukan yang terbaik untuk mengidentifikasi penyebabnya dan mencegahnya terulang kembali," kata Puma Korea.

"Kami meminta maaf kepada para penggemar, yang pasti terkejut dengan berita bahwa artis yang mereka cintai mengalami kecelakaan, dan kepada agensi [NCT] SM Entertainment karena telah membuat mereka khawatir," sambungnya lagi.

Mereka berjanji akan membantu pemulihan agar ketiga para member NCT yang mengalami cedera bisa segera sembuh.

"Selanjutnya, PUMA Korea akan melakukan yang terbaik untuk perawatan dan pemulihan yang cepat dari anggota NCT 127 Johnny, Jaehyun, dan Jungwoo, yang terluka dalam kecelakaan ini, dan kami akan membantu mereka pulih secepat mungkin," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI