Suara.com - Lord Rangga Sasana meninggal dunia hari ini, Rabu (7/12/2022) di Rumah Sakit Mutiara Bunda, Tanjung, Brebes pukul 05.30 WIB. Kabar tersebut dibagikan sanak keluarga melalui unggahan Instagram mantan petinggi Sunda Empire itu.
"Selamat jalan Ki Ageng Ranggasasana (Lord Rangga), kami bersaksi beliau adalah sosok guru, mentor, dan pemimpin yang baik," bunyi caption-nya.
Doa juga dipanjatkan untuk mengiringi kepergian almarhum. "Semoga amal dan perbuatan baik di dunia almarhum bisa diterima di sisi Allah SWT, aamiin," sambung caption tersebut.
Kabar meninggalnya Lord Rangga sampai juga ke telinga Aldi Taher. Dia awalnya tak percaya kabar tersebut karena terpantau WhatsApp Lord Rangga terakhir dipakai pada pukul 09.11 WIB.
Bahkan, Aldi Taher sampai mengirim link postingan berita duka tersebut dari akun @lambe_turah ke nomor Lord Rangga.
"Saya kaget dan tidak percaya. Saya lihat hp-nya masih aktif beberapa menit lalu," ujar Aldi Taher di Instagram.
Namun setelah dikonfirmasi, ternyata benar lelaki bernama asli Edi Raharjo itu meninggal dunia.
"Adik Lord Rangga sudah konfirmasi ke saya, benar Lord Rangga wafat (emoji menangis)," kata Aldi Taher.
Sambil memperlihatkan kembali konten yang pernah dibuatnya dengan Lord Rangga, Aldi Taher mengungkapkan rasa dukanya.
Baca Juga: Kaesang Berdukacita Lord Rangga Meninggal Dunia, Unggah Deretan Meme Hormat
"Innalillahi wa innailaihi rojiun. Selamat jalan Lord Rangga. InsyaAllah husnul khotimah. Pesan yang selalu beliau sampaikan, 'stop perang, stop konflik'," tulis Aldi Taher di Instagram Stories.