Suara.com - Lama tak terdengar kabarnya, Ayu Azhari kembali bernyanyi. Kakak Sarah Azhari ini merilis lagu religi berjudul Ya Hannan Ya Mannan.
Ayu Azhari mengambil latar hutan di kota Helsinki, Finlandia. Video klip yang hadir di kanal YouTubenya itu, memperlihatkan sejuknya pemandangan.
"Waktu (syuting) pas musim gugur. Sekalian sharing keindahan alam," kata Ayu Azhari dalam keterangannya kepada awak media belum lama ini.
Bukan hanya menyuguhkan kesejukan lewat video klip, Ayu Azhari juga membawa pesan mendalam dalam lagunya. Tujuan utama, tentu saja meningkatkan kecintaan pada Allah.
Baca Juga: Peringati Hari Sumpah Pemuda, Ayu Azhari Unggah Video Spesial di Instagram
Pesan lainnya, Ayu Azhari ingin mengajarkan pola hidup sederhana kepada anak-anaknya.
"Kita diberikan Allah kehidupan dan anugerah. Maka harus konsisten dijaga dengan bersyukur dan meyakini semua terjaga karena Allah," kata Ayu Azhari.
Dalam penulisan lirik, Ayu Azhari tidak bekerja sendiri. Ia dibantu Habib M. Insani Assegaf.
Ayu Azhari menerangkan, sosok sang habib cukup dengan anak-anak. Ini karena ia mengajarkan syair yang kemudian diaplikasikan dalam senandung alat musik hadrah.
"Lagu ini sebenarnya sudah ada di awal tahun, tapi baru setengah. Sisanya baru lahir di pertengahan," jelas Ayu Azhari.
Baca Juga: 7 Artis Cantik Pernah Berperan jadi Putri Duyung, Ada Ayu Azhari hingga Amanda Manopo