Sebagai DJ, Lucyana sukses masuk dalam jajaran Top 100 DJ di DJanes. Lainnya, ia juga berkolaborasi dengan musisi legendaris Fariz RM.
3. Go public dengan Mudjie Massaid
Lucyana mulai go public dengan Mudjie Massaid pada Juli 2022. Pengumuman itu tidak lama setelah Angelina Sondakh membantah adanya hubungan dengan adik iparnya tersebut.
"Cinta bukan hanya menemukan seseorang yang bersamamu. Tapi menemukan seseorang yang kau tidak akan mungkin hidup tanpanya," ujar Lucyana.
Bukan hanya Lucyana, Mudjie Massaid juga mengunggah foto serupa di laman Instagramnya.
4. Gaya berbusana Lucyana
Sebagai DJ, Lucyana cukup jarang berpenampilan seksi. Sosoknya bahkan terlihat anggun kala ia mengenakan baju khas India bersama sang kekasih, Mudjie Massaid.
5. Dekat dengan Reza Artamevia
Lucyana juga terbilang sosok yang dekat dengan keluarga Mudjie Massaid. Terbukti saat ia menghabiskan waktu bersama Reza Artamevia pada September 2022.
Baca Juga: Selamat! Mudjie Massaid Menikah dengan Seorang DJ
"Family dinner," tulis Lucyana