Karyawan Geprek Bensu Teriak Belum Digaji, Jordi Onsu: Masalah Perut, Segera Diselesaikan

Selasa, 29 November 2022 | 08:38 WIB
Karyawan Geprek Bensu Teriak Belum Digaji, Jordi Onsu: Masalah Perut, Segera Diselesaikan
Ruben Onsu dan Jordi Onsu di acara launching Bensu Nutrindo di kawasan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (3/2/2022). [dokumentasi pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bisnis makanan Ruben Onsu dan Jordi Onsu, tengah dilanda cobaan. Sejumlah karyawan Geprek Bensu menagih gaji yang belum dibayar.

Jordi Onsu ternyata telah mengetahui masalah tersebut. Adik Ruben Onsu ini pun iba dan menerangkan akan mengusut kasusnya.

"Aku baru dapat laporan, yang pasti kasihan, karena ini masalah perut, makan," kata Jordi Onsu dikutip dari kanal YouTube Trans7 Lifestyle, Selasa (29/11/2022).

"Pokoknya ini menjadi atensi aku dan segera diselesaikan," imbuhnya menjelaskan.

Baca Juga: Jordi Onsu Diduga Hapus Komentar Karyawan Geprek Bensu yang Minta Gajinya Dibayar, Mau Menghindar?

Kabar gaji karyawan Geprek Bensu berawal dari hebohnya curhat pengguna TikTok. Ia mengunggah cuplikan pesan DM kepada Jordi Onsu yang isinya, meminta pembayaran gaji.

Ruben Onsu, Jordi Onsu dan Betrand Peto di konferensi pers konser It's My First di hotel Le Meridien, Jakarta [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Ruben Onsu, Jordi Onsu dan Betrand Peto di konferensi pers konser It's My First di hotel Le Meridien, Jakarta [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

"Gaji saya kapan turun?" tanya seorang pegawai melalui DM ke Jordi Onsu dalam postingan akun TikTok @shdaaldlla, Jumat (24/11/2022).

Tak hanya satu postingan, ada pula cuplikan pesan WhatsApp yang diduga dilakukan antar karyawan. Isinya sama, terkait gaji yang belum dibayar.

"Mba, gaji belum turun ya?" tanya orang tersebut.

"Belum, pengin nangis deh. Senin pada mau demo ke HO pakai spanduk," jawabnya.

Baca Juga: Gaji Belum Dibayar, Karyawan Geprek Bensu Geruduk Instagram Jordi Onsu

Instagram Jordi Onsu bahkan sampai digeruduk warganet yang juga menagih hak pembayaran gaji karyawan.

"Yth pak Jordi Onsu, tolong dengan sangat untuk membayar seluruh gaji karyawan outlet. Kami hanya meminta hak kami, sudah itu saja," kata @imron_ahmad12.

"Pray for gaji karyawan," sahut @muh_haerul94.

"Nama doang artis, bayar dulu gaji karyawan," timpal @alfin1109_.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI