Istri Lupa Tutup Aurat Saat Gempa Cianjur, Ide Spontan Youtuber Dede Inoen Panen Pujian

Yazir Farouk Suara.Com
Senin, 28 November 2022 | 14:52 WIB
Istri Lupa Tutup Aurat Saat Gempa Cianjur, Ide Spontan Youtuber Dede Inoen Panen Pujian
Dede Inoen di podcast Deddy Corbuzier terbaru. (YouTube/Deddy Corbuzier)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tinggal di Cianjur, Jawa Barat, membuat Youtuber Dede Inoen begitu merasakan gempa bumi yang terjadi di kawasan tersebut beberapa waktu lalu. Lewat Instagram, dia membagikan video detik-detik bencana itu datang.

Dalam rekaman CCTV yang diunggah, terlihat bahwa gambar bergoyang akibat getaran gempa. Orang-orang yang ada di dalam rumah, termasuk Dede Inoen, berhamburan keluar.

Ada momen menarik yang tertangkap kamera. YouTuber yang kerap membuat konten memasak di alam liar itu tiba-tiba saja membuka kaos hitam yang dikenakan.

Bukan untuk apa-apa, ide tersebut tercetus karena ingin menutupi rambut istrinya. Sehari-hari, istri Dede Inoen memang memakai hijab.

Baca Juga: Diajak Youtuber Dede Inoen Cicipi 'Kuyang', Deddy Corbuzier: Roy Kiyoshi Kalah!

Saking paniknya, istri Dede Inoen tak sempat memakai hijab saat keluar rumah.

Dede Inoen di Podcast Deddy Corbuzier [Youtube/Deddy Corbuzier]
Dede Inoen di Podcast Deddy Corbuzier [Youtube/Deddy Corbuzier]

"Detik detik terjadinya gempa. Mohon maaf ada adegan buka baju, terjadi secara refleks buat nutup kepala istri yang lupa nggak pakai kerudung," tulis Dede Inoen dikutip Senin (28/11/2022).

Tindakan Dede Inoen ini memantik komentar warganet. Tak sedikit yang memuji aksi cepat Dede menutupi rambut sang istri.

"The best suami ini mah, refleks lindungi aurat istri, mugia bajga lahir batik kanggo akang sinareng kulawargi," komentar sangfajar2***.

"MasyaAllah Tabarakallah... so sweet, dalam keadaan panik masih inget kerudung istri," timpal detifitr***.

Baca Juga: Ngeri! Dede Inoen Makan 'Kuyang' Pakai Bumbu Rendang di Podcast Deddy Corbuzier

"Situasi sulitpun, seorang suami menutup aurat seorang istrinya. Patut dicontoh," seru dwiandyprase***.

"MasaAllah memuliakan istri apa pun keadaannya. Alhamdulillah, dakwah dengan cara apa pun, semoga Allah merahmatinya dan menjadikan itu jalan menuju syurganya Allah aamiin," komentar syamlu***.

Sementara pasca-gempa, Dede Inoen cukup aktif melakukan kegiatan amal di tengah masyarakat yang terdampak gempa. Dia juga membuka donasi bagi siapa saja yang hendak mengurangi beban korban gempa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI