Suara.com - Raffi Ahmad dan keluarganya tengah berada di Qatar untuk menyaksikan beberapa pertandingan Piala Dunia 2022. Salah satunya adalah pertandingan Inggris vs Iran yang digelar Senin (21/11) kemarin.
Raffi Ahmad terlihat duduk di tribun penonton bersama putra sulung Rafathar, serta beberapa pegawainya yang lain.
Hal yang menarik adalah, momen gol perdana tim nasional Inggris yang terjadi di menit 35. Momen itu secara lengkap direkam oleh kamera milik Raffi Ahmad.
Awalnya, Raffi dan Rafathar mungkin tak menyangka bahwa Inggris akan segera mencetak gol perdana. Apalagi pertandingan saat itu masih berlangsung dengan skor kacamata.
"A (Rafathar) gimana nih A, masih kosong kosong tadi kena tiang ya A ya? Serangan tapi hampir gol. Ayo England," kata Raffi Ahmad yang merekam pembicaraannya dengan si sulung Rafathar.
Tak lama, Raffi mengarahkan kameranya ke bagian lapangan. Sesaat setelah itu aksi Saka dkk membuahkan hasil, di mana sundulan Jude Bellingham berhasil membuat Inggris unggul 1-0 dari Iran.
Video yang dibagikan ulang oleh akun Twitter utdfocuid itu pun langsung menuai komentar warganet. Banyak dari mereka terkejut dan tak menyangka jika Raffi Ahmad merekam di momen gol perdana itu.
![Raffi Ahmad nonton Piala Dunia 2022 Qatar. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/11/22/31745-raffi-ahmad.jpg)
Tak sedikit juga yang berseloroh bahwa gol perdana Inggris itu 'hanya settingan' tim produksi Raffi Ahmad, RANS Entertainment, demi membuat Rafathar senang.
"Rafathar bete belum gol-gol. Gak selamg lama langsung dikasih gol. Hokinya gak abis-abis nih anak," tulis akun Twitter riosutri***.
Baca Juga: Raffi Ahmad Saksikan Langsung Lionel Messi Bobol Gawang Arab Saudi, Tempat Duduk Jadi Sorotan
"Gol settingan RANS ini sih," timpal akun panjini***.