Segera Rilis, Cek Toko Sebelah 2 Bergaya ala Drama Korea?

Selasa, 22 November 2022 | 19:28 WIB
Segera Rilis, Cek Toko Sebelah 2 Bergaya ala Drama Korea?
Ernest Prakasa dan Meira Anastasia. [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Film komedi Cek Toko Sebelah 2 segera di rilis pada akhir Desember 2022. Namun jelang rilis, film garapan Ernest Prakasa ini dikabarkan akan tampil layaknya drama Korea.

Hal itu lantaran penulis naskah film Cek Toko Sebelah 2, Meira Anastasia saat proses penulisan skenario tengah keranjingan serial drama Korea. Ketika dikonfirmasi langsung, Meira pun tak menampiknya.

"Memang agak ter-influence (terpengaruh)," ujar Meira Anastasia dalam jumpa pers di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (22/2/2022).

Meira Anastasia menerangkan, pembatasan kegiatan di masa awal pandemi Covid-19 memaksanya menghabiskan waktu dengan menonton drama Korea.

Baca Juga: Posisi Gisel Diganti Pemain Baru, Ini 6 Fakta Film Cek Toko Sebelah 2

"Sebenarnya karena pandemi ini ya. Dulu aku enggak pernah nonton drama Korea sama sekali. Tapi karena pandemi, jadi mau enggak mau," kata Meira Anastasia.

Namun dari kebiasaan barunya, Meira Anastasia ternyata mendapat ilmu baru untuk menyusun kisah Cek Toko Sebelah 2.

"Jadi aku kalau nonton drama Korea itu sambil menyerap. Kenapa kok ceritanya bisa engaging, terus kenapa kok bisa menarik," jelas Meira Anastasia.

Poster film Cek Toko Sebelah 2. [Instagram]
Poster film Cek Toko Sebelah 2. [Instagram]

"Padahal budaya kita saja enggak sama kayak mereka, tapi kita tetap pengin tahu ceritanya seperti apa kan?," lanjutnya.

Meira Anastasia kemudian menegaskan bahwa dirinya hanya terinspirasi dari cara tim produksi drama Korea mengemas karya mereka agar terlihat lebih menarik.

Baca Juga: Dianggap Terlalu Bersemangat, Putri Marino Gak Kuat Bahas Kissing Scene dengan Angga Yunanda

Sementara untuk gaya bercerita, Meira Anastasia bersama Ernest Prakasa tetap melanjutkan pakem yang sudah ada dari film terdahulu.

"Jadi aku enggak mau bilang film ini kayak drama Korea, tapi memang ter-influence," ucap Meira Anastasia.

Film Cek Toko Sebelah 2 masih berpusat pada kisah drama keluarga Koh Afuk (Chew Kin Wah) bersama dua anaknya, Yohan (Dion Wiyoko) dan Erwin (Ernest Prakasa).

Sebulan setelah toko Koh Afuk tutup, Erwin berencana melamar kekasihnya, Natalie (Laura Basuki). Namun niat Erwin terhalang jurang status sosial keluarganya dengan Natalie yang menimbulkan bumbu-bumbu masalah.

Konflik lain muncul saat Koh Afuk mulai mendesak Yohan untuk segera memiliki anak dari istrinya, Ayu (Adinia Wirasti). Yohan terganggu dengan desakan tersebut karena merasa sang ayah tidak berhak ikut campur menentukan hal itu.

Selain para aktor utama, film ini juga dibintangi sejumlah komika yang menambah keseruan. Mereka di antaranya: Adjis Doa Ibu, Dodit Mulyanto, Awwe, Yusris Fahriza, dan lainnya. Cek Toko Sebelah 2 rencananya mulai tayang di bioskop pada 22 Desember 2022.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI