Suara.com - Pasangan Nikita Willy dan Indra Priawan menggelar acara tedak sinten untuk putranya, Issa Xander Djokosoetono. Acara syukuran Prosesi tradisi adat Jawa yang dilakukan ketika bayi menapakkan kaki ke tanah.
Momen acara tersebut digelar dengan sangat meriah. Hal tersebut terlihat dari unggahan foto Nikita Willy di instagram pribadinya.
Dalam foto bagaimana acara tersebut terlihat sangat mewah. Bahkan terlihat dihadiri oleh beberapa tamu.
Penasaran seperti apa acaranya? Berikut rangkumannya.
Baca Juga: Baby Izz Tedak Siten, Ini 5 Potret Nikita Willy dengan Aura Keibuannya
1. Baby Izz yang lahir di Amerika tampak gagah dan lucu dengan beskap warna abu-abu mengkilap. Gayanya makin menggemaskan karena Izz juga memakai blangkon bermotif batik di acara tedak siten.
2. Ternyata OOTD Baby Izz saat tedak siten sama persis dengan sang papa, Indra Priawan. Ayah dan anak itu tampil gagah dan ganteng bak pangeran, sementara Nikita Willy begitu anggun dengan kebaya dan rambut bersanggul.
3. Nikita Willy dan Indra Priawan tampak membersihkan kaki Baby Izz sebagai rangkaian pembuka prosesi tedak siten. Pencucian kaki bermakna bahwa sebelum memulai menapaki kehidupan harus memiliki kesucian hati terlebih dahulu.
4. Prosesi kemudian dilanjutkan dengan ritual meniti jadah warna-warni. Ada tujuh buah jadah dengan warna merah, putih, hijau, kuning, biru, merah jambu, dan ungu yang harus ditapaki oleh Baby Izz.
5. Tujuh yang merupakan jumlah jadah, dalam bahasa Jawa adalah pitu memiliki makna penting. Yaitu harapan agar Baby Izz ketika berhadapan dengan hal sulit dalam hidupnya senantiasa mendapat pitulungan atau pertolongan dari Tuhan.
Baca Juga: Defini Makeup Look 'Kayak Kulit Sehat Abis Wudhu' ala Nikita Willy, Hasilnya Gak Ngecewain!
6. Usai meniti jadah tujuh warna tadi, Baby Izz melanjutkan rangkaian acara dengan menaiki tangga dengan tujuh buah anak tangga. Lagi-lagi ada makna dari ritual tersebut, bahwa orang tua akan selalu mendukung anak dalam meraih cita-cita.
7. Salah satu tradisi yang sangat lekat dengan tedak siten adalah kurungan. Baby Izz dimasukkan ke dalam kurungan yang berisi berbagai benda yang dipercaya akan menggambarkan profesi yang mungkin akan dijalani olehnya kelak.
8. Kebersamaan Nikita Willy dan Indra Priawan dalam acara tedak siten yang digelar di kediaman orang tua Indra itu mencuri perhatian. Perempuan 28 tahun itu tampil dalam balutan kebaya kutu baru warna biru rancangan desainer Didiet Maulana. Dia semakin cantik dengan rambut disanggul khas seorang perempuan Jawa.
Deretan momen tedak siten Baby Izz tadi memperlihatkan potret gemas putra Nikita Willy dalam balutan baju adat Jawa dan Blangkon. Semoga harapan-harapan dan doa yang dipanjatkan dalam acara tedak siten BAby Izz bisa dikabulkan.
Kontributor : Safitri Yulikhah