Di antara kekuatan Virgo adalah dapat menghasilkan sinar api dari jarinya dan menghilang dengan cepat saat ada masalah. Namun dalam versi webtoon, nama Virgo yakni Rini menjadi Riani dengan tambahan beberapa kekuatan baru.
Virgo and The Sparklings versi film akan menghadirkan Riani atau Virgo dengan kekuatan membaca suara dan bunyi (sinestesia). Virgo diceritakan tergabung dalam sebuah band bersama dua teman ceweknya dengan memakai topeng untuk menutupi identitas mereka.
4. Diadaptasi Jadi Drakor

Selain film, webtoon Virgo and The Sparklings juga akan diadaptasi menjadi drama Korea alias drakor.
HB Entertainment asal Korea Selatan telah mencapai kesepakatan dengan PT Bumilangit Entertainment untuk mengadaptasi Virgo and The Sparklings menjadi drama Korea. Wah, kira-kira siapa yang akan berperan sebagai Virgo versi drakor ya?
5. Film Format Movie Live Action

Sedangkan Virgo and The Sparklings versi film disiapkan dalam format movie live action. Adhisty Zara akan berperan sebagai Riani atau Virgo, bersama Satine Zaneta sebagai Ussy dan Ashira Zamita sebagai Monica.
6. Diangkat Jadi Game

Virgo and The Sparklings bukan hanya disadur ulang untuk film Indonesia dan drama Korea. Sebuah game bernama Virgo and The Sparklings: This is the Rhythm of My Life pun telah dirilis pada Juni 2021 dengan format visual novel game.
Baca Juga: Multitalenta, Berikut 3 Aktor Cilik yang Pandai Akting di Drama Korea
Itu dia sejumlah fakta film Virgo and The Sparklings yang tak lama lagi akan tayang. Siap menantikannya?