Pantas Kiky Saputri Berani Roasting Pejabat, Ternyata Ini Sosok Bekingnya

Sabtu, 12 November 2022 | 17:03 WIB
Pantas Kiky Saputri Berani Roasting Pejabat, Ternyata Ini Sosok Bekingnya
Kiky Saputri saat ditemui di Jakarta, Sabtu (22/10). [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kiky Saputri dikenal sebagai sosok komika yang kerap me-roasting para pejabat, mulai dari Anies Baswedan hingga Erick Thohir.

Ternyata, Kiky Saputri berani melakukannya karena memiliki bekingan alias tameng bila terjadi suatu hal terhadap dirinya.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Kiky Saputri ketika menjadi bintang tamu dalam podcast Melaney Ricardo, Jumat (11/11/2022).

Mulanya, Melaney Ricardo bertanya kepada calon suami Kiky Saputri, Muhammad Khairi, tentang apakah ia kerap memberi masukan sebelum me-roasting para pejabat.

Baca Juga: Roasting Lesti Kejora Kena Hujat, Kiky Saputri Kasih Uang Rubah yang Marah Jadi Baik

"Mulai dikit-dikit, sih. Kayak, agak dijaga aja," kata Muhammad Khairi.

Potret lamaran Kiky Saputri (Instagram/@windrafotografi)
Potret lamaran Kiky Saputri (Instagram/@windrafotografi)

Muhammad Khairi mengaku bahwa dia pernah merasa tersindir dengan apa yang diucapkan oleh Kiky Saputri ketika me-roasting.

"Dari awal nemenin dia, pas lagi nge-roasting dikit ya, 'aduh berasa juga'," ujarnya yang disambut gelak tawa dari tunangannya.

Lalu, Kiky Saputri menyeletuk bahwa dia menjadi lebih berani sejak menjalin hubungan dengan Muhammad Khairi.

"Tapi semenjak ada dia gue jadi berani. Punya bekingan, bro," canda Kiky Saputri sambil menunjuk calon suaminya.

Baca Juga: Ditanya Berapa Besar Transfer Uang ke Haters, Jawaban Kiky Saputri Bikin Terkejut: Enggak Semuanya Aku Posting

Muhammad Khairi merupakan lulusan hukum. Pria 30 tahun ini menempuh pendidikan Ilmu Hukum di Universitas Padjajaran untuk S1 dan mengambil jurusan yang sama untuk S2 di Universitas Gadjah Mada (UGM).

Tak hanya itu, tahun ini Muhammad Khairi baru menyelesaikan pendidikan khusus profesi advokat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI