Videonya Ditonton 12 Juta Kali di Tik Tok, Weswey Beranikan Diri Rilis Single

Rena Pangesti Suara.Com
Sabtu, 12 November 2022 | 03:05 WIB
Videonya Ditonton 12 Juta Kali di Tik Tok, Weswey Beranikan Diri Rilis Single
Viki Rian Andriawan atau Weswey [Acuan Entertainment]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viki Rian Andriawan atau yang akrab disapa Weswey sukses menjadi sosok viral di Tik Tok lewat lagu cover. Lagu tersebut adalah hits milik Naif berjudul Karena Kamu Cuma Satu yang sudah disaksikan 12 juta kali.

Sukses sebagai penyanyi cover, Weswey memberanikan diri merilis single perdana berjudul Tolong Bilang. Lagu tersebut rupanya cocok dengan kehidupan percintaan lelaki kelahiran 1998 ini.

Tolong Bilang mengisahkan seorang laki-laki yang hubungannya digantung. Pedih makin bertambah saat sang kekasih justru pergi dan menghilang.

Viki Rian Andriawan atau Weswey [Acuan Entertainment]
Viki Rian Andriawan atau Weswey [Acuan Entertainment]

"Si laki-laki nggak terima dan diceritakan lewat lagu ini," kata Weswey dalam keterangan persnya, Jumat (11/11/2022).

Baca Juga: Berkunjung ke Rumah Ustaz Abdul Somad, Daniel Mananta Diajak Makan Durian

Meski cukup menguras emosi, namun lagu Weswey memiliki pesan mendalam untuk mereka yang menjalin hubungan. Jika hubungan sudah dalam tahap kebosan, maka sampaikan kepada pasanganmu.

"Intinya, jangan menyia-nyiakan seseorang jika memang sudah bosan," terang penyanyi yang pernah mengikuti audisi Indonesian Idol ini

Bicara soal genre, lagu yang diciptakan Ilham Baso ini mengusung genre pop, dengan instrumen utamanya adalah gitar akustik.

Viki Rian Andriawan atau Weswey [Acuan Entertainment]
Viki Rian Andriawan atau Weswey [Acuan Entertainment]

Weswey berharap, dengan rilisnya single tersebut bisa menjadi wadah untuk melegakan perasaan orang yang bernasib sama dengan lagu ini.

Sebagai informasi, Weswey merupakan penyanyi kelahiran Bandung, 9 Desember 1998. Ia pernah mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol hingga The Voice.

Baca Juga: Lyodra Ginting Paksakan Nyanyi Meski Sakit dan Tak Mood: Orang Sudah Bayar Mahal

Kemampuannya dalam bernyanyi juga terbukti dalam sejumlah lomba. Sebut saja menjadi juara 1 dalam ajang English Singing Competition se-Jawa Barat pada 2015.

Masih dengan juara satunya, Weswey juga sukses menjadi pemenang di ajang Vokal Solo Putra.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI