Suara.com - Kiesha Alvaro mencurahkan isi hati tentang masa lalunya. Rupanya, Kiesha sempat kecewa karena sang ayah Pasha Ungu memutuskan menikah lagi dengan Adelia Wilhelmina.
Kiesha juga mengatakan bagaimana dirinya bekerja dari kecil untuk menjadi tulang punggung keluarga.
Itu ia lakukan akibat dari perceraian orangtua dan sang ayah Pasha, memutuskan menikah lagi serta tinggal dengan keluarga barunya.
"Kami ngontrak (rumah) beberapa tahun. Bunda bantu-bantu, tapi lebih ke Icha (Kiesha). Ngontrak rumah, listrik, air. Niatnya (kerja) mau bantu keluarga," tutur Kiesha.
Baca Juga: Curhat Keisha Alvaro 11 Tahun Kerja Keras Tanpa Ayah Viral, Pasha Ungu : Emangnya Salah?
Di sisi lain, Pasha yang memiliki nama asli Sigit Purnomo Syamsuddin Said itu pernah menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu, kini masih malang melintang di dunia politik.
Dalam unggahan safari politik di Instagram pribadinya, Pasha diketahui baru saja mengunjungi provinsi Kalimantan Utara bersama partai tempatnya bernaung Partai Amanan Nasional (PAN).
Namun unggahan itu ramai diserbu warganet dan banyak dibubuhi komentar bernada nyinyir.
"Hidup elit nafkahin anak kandung sulit," tulis akun toda******kn.
"Cerita ke media bini muda gak bisa masak, ntah gimana perasaan anak lu yang harus jadi tulang punggung keluarga di saat ayahnya mewah-mewah sama istri muda," tulis akun rubb*****08.
Baca Juga: 5 Fakta Anak Pasha Ungu Kiesha Alvaro, Curhat Banting Tulang Demi Hidupi Keluarga
"Nangis banget denger cerita Kiesha di podcast," tulis akun fitr******27.
"Semoga Keisha anaknya Pasha Ungu jadi orang kaya aamiin 1000 x ya Allah," tulis akun mira*****h1.
Sebelumnya, Kiesha Alvaro mengaku pernah membenci ayahnya. Raca benci itu diperparah diperparah akibat bullyan yang ia terima dari rekan-rekan sekolah hingga kru syuting.
"Iya (ngeledekin) cerai atau apa. Sengaja nyetel lagu ayah, sudah tahu enggak suka. Bahkan waktu itu kalau lagi syuting ada yang nyetel lagu ayah, Icha balik pulang. Karena memang se-enggak terima itu waktu itu," imbuh Kiesha Alvaro