Warganet Soroti Beda Nasib Rafathar dan Rayyanza: Kakak Diajak Nonton Piala Dunia, Cipung Cosplay Jadi Tukang Bakso

Bukan hal yang sulit bagi Raffi Ahmad untuk memboyong keluarganya menyaksikan langsung gelaran Piala Dunia 2022.
Suara.com - Bukan hal yang sulit bagi Raffi Ahmad untuk memboyong keluarganya menyaksikan langsung gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar yang akan berlangsung November ini.
Dalam sebuah potongan video yang dibagikan akun TikTok lookatmee, Raffi memang telah menyampaikan niatnya menyaksikan pertandingan bola bersama putra anak sulungnya, Rafathar Malik Ahmad.
"Nonton Piala Dunia ya? Nonton Piala Dunia mau? Kita nonton apa gitu pertandingannya deh," tanya Raffi sembari memeluk dan mencium kepala Rafathar.
Bocah berusia 8 tahun itu kemudian membalas bahwa dirinya mendukung Brasil dan ingin menonton pertandingan Brasil.
Baca Juga: Hadiri Pesta Ultah Lily, Momen Melly Goeslaw Tak Tersenyum saat Sesi Foto Digunjing
Sayang, Raffi mengatakan bahwa Rafathar dan dirinya menyaksikan pertandingan negara yang kemungkinan adalah Argentina, negara yang dibela Messi.
"Wah Aa liat Messi. Aa mau liat Messi," tambah Nagita kegirangan yang kemudian dibalas senyum semringah oleh Rafathar.

Seperti tak mau kalah dari suami dan anak pertamanya, Nagita pun melancarkan rencana lain.
"Aa sama Papa nonton bola, Mama jalan-jalan," kata Nagita sambil bertepuk tangan kegirangan.
Hal yang menarik dari potongan video 35 detik itu adalah mikroekspresi sang suami Raffi Ahmad. Hal itu juga yang menjadi salah satu sorotan publik dunia maya.
Baca Juga: Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
"Terus berubah kan muka papanya waktu dengar jalan-jalan," tulis akun mano****s.