Suara.com - Penyanyi Pradikta Wicaksono alias Dikta memutuskan memangkas rambut panjangnya. Bukan tanpa sebab, melainkan untuk amal.
Dikta memperlihatkan detik-detik rambutnya dipotong. Sambil tersenyum, ia berdehem hingga akhirnya terpangkas pendek.
Dikta menjelaskan, potongan rambut diberikan ke pejuang kanker. Ini pula yang menjadi alasan mantan vokalis Yovie and Nuno tersebut memanjangkan rambutnya
"Buat kalian yang bacotnya kayak bau jengkol, bilang gue kayak gembel, narkoba, berubah orientasi seksual, nggak keurus, ini alasan saya panjangin rambut," kata Dikta di Instagram, Kamis (3/11/2022).
Alasan lain karena orangtua angkat Dikta meninggal akibat kanker. Karena tidak mampu membuat obat, maka inilah yang ia lakukan untuk pejuang kanker.

"Rambut ini saya dedikasikan untuk teman-teman saya yang membutuhkan. Mereka yang berjuang melawan kanker atau penyakit apapun," tutur Dikta.
"Semoga kalian diberikan kesembuhan, umur panjang. Untuk orang-orang yang menjaga kalian, saya doakan semoga diberikan kekuatan, kesehatan dan kesabaran sebesar-besarnya. Amiin," imbuh mantan pacar chef Renatta ini.
Aksi Dikta mendapat apresiasi banyak orang. Beberapa diantaranya seperti Baim serta Surya Sahetapy.
"Selamat," kata Surya Sahetapy.
Baca Juga: 8 Adu Gaya Luna Maya Vs Denise Chariesta, Disenggol Terus Perkara Pengusaha Inisial RD
"Semoga niat baik berubah jadi karma baik buat lu Dikta," ucap @madeline_citra.