Fans Leslar yang Hina Dewi Perssik Dikabarkan Sudah Ditangkap, Benarkah?

Sumarni Suara.Com
Kamis, 03 November 2022 | 09:07 WIB
Fans Leslar yang Hina Dewi Perssik Dikabarkan Sudah Ditangkap, Benarkah?
Dewi Perssik usai melaporkan tiga akun fans Lesti Kejora dan Rizky Billar [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok diduga fans Lesti Kejora dan Rizky Billar alias Leslar yang dilaporkan oleh Dewi Perssik ke polisi dikabarkan sudah ditangkap. Menanggapi itu, Sandy Arifin selaku pengacara Dewi Perssik pun buka suara.

"Sebenernya baru dapat informasi dari temen-temen wartawan dan juga beberapa media sosial," kata Sandy Arifin di akun YouTube KH INFOTAINMENT yang diunggah pada Rabu (2/11/2022).

Dewi Perssik usai melaporkan tiga akun fans Lesti Kejora dan Rizky Billar [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Dewi Perssik usai melaporkan tiga akun fans Lesti Kejora dan Rizky Billar [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

"Tapi tadi saya konfirmasi ke pihak kepolisian, kalau lagi dalam proses penyelidikan," sambungnya lagi.

Sejauh ini, Sandy Arifin mengaku belum mendapatkan informasi lebih lanjut terkait masalah ini.

Baca Juga: Lesti Kejora Siap Manggung Lagi Usai Kasus KDRT Berakhir Damai, Auto Disindir Habis-habisan

"Yang pasti saya belum berani memberikan konfirmasi apakah yang bersangkutan orang yang dilaporkan atau bukan. Tapi yang pasti video yang kita lihat di media sosial lagi kami konfirmasi ke pihak penyidik," ujar Sandy Arifin.

Dewi Perssik mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (31/10/2022) untuk melaporkan perempuan yang mengaku fans Lesti Kejora dan Rizky Billar. Depe tak terima dihujat dan dihina oleh perempuan tersebut. [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Dewi Perssik mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (31/10/2022) untuk melaporkan perempuan yang mengaku fans Lesti Kejora dan Rizky Billar. Depe tak terima dihujat dan dihina oleh perempuan tersebut. [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

Dia berjanji akan memberitahu publik apabila sosok yang dipolisikan kliennya benar-benar sudah ditangkap.

"Nanti bilamana ada informasi lebih lanjut akan kami sampaikan," tutur Sandy Arifin.

Seperti diketahui, Dewi Perssik melaporkan tiga akun diduga fans Leslar ke Polres Metro Jakarta Selatan belum lama ini. Hal itu dilakukan setelah Dewi Perssik tak terima dihina mandul hingga pelacur.

Depe sapaannya pun menjerat tiga akun tersebut dengan pasal dugaan pencemaran nama baik.

Baca Juga: Rayyanza Cipung Nyungsep Sampai Benjol, Nagita Slavina Nangis Gemetaran

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI