Jessica Iskandar Menangis saat Sidang, Kecewa Steven Absen Mediasi

Rabu, 02 November 2022 | 12:47 WIB
Jessica Iskandar Menangis saat Sidang, Kecewa Steven Absen Mediasi
Jessica Iskandar bersama Vincent Verhaag usai menjalani mediasi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (2/11). [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tangis Jessica Iskandar pecah saat menghadiri sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Dalam persidangan hari ini, Jessica sangat berharap bertemu lawannya, Steffanus Budianto alias Steven.

Namun Steven kembali absen hadir dalam sidang yang beragendakan mediasi. Padahal, Jessica Iskandar sudah jauh-jauh datang dari Bali ke Jakarta demi sidang hari ini.

Jessica Iskandar menjalani mediasi dengan pihak Steven di Pengadilan  Negeri Jakarta Selatan, Rabu (2/11). [Suara.com/Oke Atmaja]
Jessica Iskandar menjalani mediasi dengan pihak Steven di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (2/11). [Suara.com/Oke Atmaja]

"Ya nangis, kecewa. Saya capek hati pikiran, badan, waktu, biaya juga," kata Jessica Iskandar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Rabu (2/11/2022).

Keinginan Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag sebenarnya satu, bertemu langsung dengan Steven untuk menyelesaikan masalah. Bukan dengan mengutus pengacara atas nama perdamaian.

Baca Juga: Digugat Steven, Jessica Iskandar Kecewa Sidang Mediasi Ditunda Lagi

"Hadir aja CSB, kan katanya dari pihak sebelah pengin hati ke hati. Yasudah, hati ke hati, jangan nggak hadir," kata Vincent Verhaag.

Jessica Iskandar bersama suaminya Vincent Verhaag usai menjalani mediasi di Pengadilan  Negeri Jakarta Selatan, Rabu (2/11). [Suara.com/Oke Atmaja]
Jessica Iskandar bersama suaminya Vincent Verhaag usai menjalani mediasi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (2/11). [Suara.com/Oke Atmaja]

Vincent Verhaag merasa heran, jika tujuan awal Steven ingin berdamai mengapa harus berlarut-larut. Bahkan sampai absen beberapa kali dalam sidang gugatannya.

"Kita jangan ngomongin hukum, 'kan udah ada kuasa hukum'. Ini mau damai atau tidak?" tegas host acara My Trip My Adventure ini.

Meski merasa kecewa, Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag tetap harus mengikuti aturan. Pekan depan, mediasi kembali digelar dengan mempersiapkan poin-poin yang ditawarkan satu sama lain.

Baca Juga: Beda Nasib dengan Nikita Mirzani, Ini 9 Potret Bahagia Dipo Latief yang Makin Mesra dengan Pacar Baru

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI