Suara.com - Sheila On 7 akhirnya kembal ke atas panggung dalam sebuah konser gratis yang diadakan di salah satu mal di Jakarta Selatan, Minggu (30/10/2022) lalu.
Band yang digawangi Duta, Eross, dan Adam ini tampil dalam sebuah acara yang digelar oleh salah satu laboratorium klinik ternama.
Band asal Jogja manggung di mal diadakan secara gratis hal ini membuat penggemar yang sudah rindu pada aksi panggung Duta dkk memadati Mal tersebut.
Penasaran seperti apa konser Sheila On 7 yang digelar secara gratis? Berikut rangkumannya.
1. Sheila On 7 yang vakum selama pandemi akhirnya kembali dan mengobati kerinduan penggemar. Pada comebacknya kali ini Sheila On 7 tampil hanya dengan tiga personil utama usai Brian, sang drummer hengkang.
2. Lama tak manggung, Sheila On 7 berhasil membuat suasana Kokas pecah. Penggemar berbondong-bondong memenuhi mall untuk menonton penampilan band pelantun lagu Seberapa Pantas itu.
3. Popularitas dari Sheila On 7 tak pernah luntur meskipun banyak bermunculan band dan penyanyi baru. Kendati jarang muncul dilayar kaca, tapi konser ataupun acara yang dihadiri Sheila On 7 selalu ramai dipadati penonton.
4. Seperti yang terjadi di Kokas ketika Sheila On 7 manggung gratis. Mall Kota Kasablanka penuh sesak dari lantai paling bawah sampai teratas. Banyak pula penonton yang teriak karena harus berdesak-desakan.
Baca Juga: Sering Kenakan Kaos Oblong, Intip 10 Gaya Sederhana Duta Sheila On 7
5. Daya pikat Sheila On 7 tidak pernah gagal untuk menyedot massa. Walau sudah beberapa kali kehilangan personel mereka tetap menjadi band terpopuler di Tanah Air. Buktinya bisa dilihat dari penuh sesaknya Atrium Mall Kasablanka, saat S07 manggung.
6. Kepadatan yang tampak saat Sheila On 7 manggung menuai pro dan kontra dari netizen. Beberapa menyayangkan keputusan pihak Prodia yang mengundang Sheila On 7 di mall untuk acara yang digelar gratis.
7. Kepadatan juga terjadi di jalanan lantaran selesai nonton para penonton pulang bersamaan sehingga menimbulkan kemacetan. Sebagian besar penonton yang menggunakan sepeda motor tampak memenuhi seluruh badan jalan.
8. Selain padat, suara klakson yang dibunyikan membuat suasana makin riuh dan ramai. Hal ini bisa menjadikan ketidaknyamanan bagi masyarakat. Inilah salah satu yang menjadi pro kontra hingga pihak Prodia mendapat kritik dari beberapa netizen.
Kesuksesan Sheila On 7 tampil di sebuah mal membuat pihak penyelenggara mendapat kritik, Pasalnya pengunjung yang membludak membuat kemacetan di jalan. Arah Kuningan menuju ke Pasar Minggu macet total. Begitu juga dengan arah sebaliknya yang membuat orang mengeluhkan acara tersebut.
Kontributor : Safitri Yulikhah