Duka Tragedi Halloween Itaewon, Stasiun TV Tunda Penayangan Acara Hiburan Termasuk Running Man

Senin, 31 Oktober 2022 | 06:50 WIB
Duka Tragedi Halloween Itaewon, Stasiun TV Tunda Penayangan Acara Hiburan Termasuk Running Man
Tragedi pesta halloween Itaewon Korea Selatan. (Foto: AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa acara hiburan TV Korea Selatan membatalkan penayangan episode yang sebelumnya dijadwalkan untuk beberapa hari ke depan.

Keputusan tersebut menyusul tragedi pesta Halooween Itaewon yang menewaskan lebih dari 150 orang dan 82 terluka pada Sabtu (29/10/2022) malam.

Berdasarkan laman Koreaboo, salah satu acara hiburan TV yang dibatalkan tayang untuk beberapa hari mendatang adalah Running Man dengan bintang tamu Jin BTS.

Sebelumnya, acara Running Man dijadwalkan Minggu (30/10/2022) di kanal SBS.

Baca Juga: Wanita Indonesia Ini Bagikan Suasana Sebelum Tragedi Itaewon, Bersyukur Selamat

Selain itu, SBS juga tidak akan menayangkan Inkigayo dan The Show, dengan pra-rekaman untuk hari Selasa juga ditunda.

MBC juga melakukan hal yang sama. Mereka membatalkan acara variety show King Of Masked Singer serta acara lainnya.

Seluruh pemberitahuan penundaan tayangan tersebut diunggah di akun media sosial setiap kanal TV. Selain acara TV, banyak acara publik yang juga telah dibatalkan.

Bahkan, YG Entertainment turut menunda seluruh jadwal para artis mereka dan SM Entertainment membatalkan perayaan acara Halloween tahunan mereka.

Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol mengumumkan bahwa masa berkabung nasional akan berlangsung hingga tengah malam pada 5 Noember 2022 mendayang.

Baca Juga: Belasungkawa Tragedi Halloween Itaewon, YG Entertainment Tunda Seluruh Kegiatan Para Artisnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI