
7. Naura Ayu mengaku ingin lari ketika melihat para hantu lokal, terutama saat pocong muncul. Meski sempat takut karena seramnya penampilan para hantu khas Indonesia itu, Naura tetap tak lupa untuk foto bareng lho.

8. Acara Halloween yang dihadiri Naura Ayu tak hanya untuk para artis. Naura juga bertemu dengan banyak penggemarnya. Beberapa penggemar yang beruntung bisa mendapat kesempatan foto bersama memposting fotonya dan diunggah ulang oleh Naura.

9. Dari beberapa foto yang diunggah, bisa dilihat betapa seru dan menyenangkannya pesta Halloween yang dihadiri Naura Ayu. Kecantikan dan keramahan sikapnya membuat penggemar makin mengidolakannya.

10. Senyum manis tak pernah lepas dari wajah cantik Naura Ayu ketika diajak foto bersama. Tak heran jika banyak yang menyebut sosok Naura sebagai idola muda yang cocok jadi panutan.

Pesona dewasa Naura Ayu makin terpancar dengan kostum Halloweennya, bukan?
Kontributor : Safitri Yulikhah