Bukan Fitri Salhuteru, Ini Sosok yang Urus Anak-Anak Nikita Mirzani selama Sang Artis Dipenjara

Dua hari ditahan, Nikita Mirzani belum diizinkan bertemu anak-anaknya.
Suara.com - Ferdinand Hutahaean mengungkap sosok yang mengurus anak-anak Nikita Mirzani saat sang artis mendekam di penjara. Menurut Ferdinand, orang tersebut bukan Fitri Salhuteru.
"Anak-anak Niki sementara diurus manajernya, Mbak Dea dan asisten-asisten rumah tangganya yang ada," ujar Ferdinand Hutahaean, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Kamis (27/10/2022).
Ferdinand Hutahaean juga menerangkan bahwa anak-anak Nikita Mirzani belum bisa berkomunikasi dengan ibu mereka setelah ditahan.
"Kan belum diperbolehkan menerima kunjungan ya. Komunikasi juga tidak bebas," kata Ferdinand Hutahaean.
Baca Juga: Postingan Terbaru Nikita Mirzani Diledek Norak, Sosok di Balik Akun Sang Artis Bikin Penasaran
Minimnya komunikasi anak-anak Nikita Mirzani dengan ibu mereka semenjak ditahan membuat Ferdinand Hutahaean ingin meminta kelonggaran kepada pihak rutan.
"Kami tidak minta privilege atau perlakuan khusus, tapi meminta kelonggaran bagaimana Mbak Niki sebagai seorang ibu bisa berkomunikasi dan tidak diputus komunikasinya dengan anak-anak yang msih kecil," imbuh Ferdinand Hutahaean.
Namun terkait teknisnya, Ferdinand Hutahaean untuk saat ini belum mau memberi penjelasan terlalu banyak.
Sebagai pengingat, Nikita Mirzani ditetapkan sebagai tersangka atas laporan Dito Mahendra di Polres Serang Kota pada 16 Mei 2022 terkait dugaan pencemaran nama baik.
Dalam laporan Dito Mahendra, Nikita Mirzani dikenakan Pasal 27 ayat (3) jo Pasal 45 ayat (3) atau Pasal 36 jo Pasal 51 ayat (2) UU ITE dan Pasal 311 KUHP.
Baca Juga: Razman Arif Nasution Tahu Akun Instagram Lolly, Sempat Kirim Pesan Namun Tak Dibalas
![Nikita Mirzani [Evi Ariska/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/02/08/48258-nikita-mirzani.jpg)
Sejak awal, Nikita Mirzani dianggap tidak kooperatif karena dua kali mangkir pemeriksaan pada 24 Juni dan 6 Juli 2022. Sang presenter bahkan sempat dijemput paksa pada 21 Juli 2022.