Suara.com - Calum Scott baru saja menyelesaikan konser bertajuk 'Bridges World Tour 2022'. Acara itu digelar di Bengkel Space, SCBD, Jakarta Selatan pada Selasa (25/10/2022) malam.
Konser Calum Scott ini menghadirkan sejumlah lagu terbaru di album keduanya, Bridge. Beberapa diantaranya seperti 'Rise', 'I'll be There', 'Biblical' 'Bridge' dan masih banyak lagi.
"Selamat datang di Bridge World Tour. Senang sekali bisa kembali di sini," kata Calum Scott di panggung.
Calum Scott bukan hanya menyanyikan lagu miliknya, tetapi juga 'membawa' Maroon 5 dalam konsernya tadi malam.
Baca Juga: Calum Scott Gelar Konser di Jakarta, Suguhkan Paket Galau hingga Lompat di Panggung
Lagu Maroon 5 yang dibawakan Scott berjudul 'This Love'.
"Jika kalian mencari namaku di Google, kalian akan tahu kalau aku pernah menjadi personel di band tribute to Maroon 5," kata Calum Scott.
Musisi 34 tahun ini menambahkan, "tapi kami dulu cuma berempat. Jadi kami menyebutnya Maroon 4."
Meski bukan menghadirkan Maroon 5 secara langsung, tapi penonton tidak kecewa. Ini terbukti dari teriakan hingga tepuk tangan yang tak berhenti selama pertunjukan berlangsung.
Jelang akhir konser, Calum Scott berkolaborasi dengan Lyodra di lagu Heaven. Sebagai informasi hits tersebut adalah lagu duet mereka yang berada di album Bridge musisi asal Inggris tersebut.
Baca Juga: Merasa Putus Asa, Coba deh Dengerin Lagu Woke Up In Love!