Suara.com - Film bertema kiamat beberapa kali sudah ditayangkan di layar lebar. Peristiwa tersebut memberi hal yang sangat luar biasa untuk penonton.
Peristiwa yang muncul pun biasanya berkaitan dengan hal besar seperti bencana alam maupun serangan wabah. Tak hanya membahayakan satu dua daerah, peristiwa tersebut juga mengancam keselamatan manusia di muka bumi.
Berikut rekomendasi film kiamat yang enak ditonton.
1. Don't Look Up (2021)
Don't Look Up merupakan film bergenre fantasi karya sutradara Adam McKay. Film ini mengisahkan dua astronom, Randall Mindy (Leonardo DiCaprio) dan Kate Dibiasky (Jennifer Lawrence).
Penerbangan ke luar angkasa yang awalnya untuk penelitian justru jadi penemuan hal mengejutkan. Kate justru menemukan pergerakan komet yang diprediksi dapat menghancurkan bumi.
2. Pandora (2016)
Selanjutnya ada film arahan sutradara Park Jung Woo yang juga juga bertema ancaman kiamat. Cerita Pandora berawal dari seorang mekanik bernama Kang Jae Hyuk(Kim Nam Gil).
Jae Hyuk berkerja di sebuah pembangkit listrik tenaga nuklir dimana suatu ketika gempa bumi mengguncang kota. Akibat gempa tersebut, reaktor nuklir pun mengalami overheat hingga akhirnya meledak.
Baca Juga: Apa Benar Hilangnya Teks Al-Quran Tanda-tanda Kiamat?
3. San Andreas (2015)
Tak kalah menegangkan, ada film San Andreas yang menceritakan kota Los Angeles saat diserang gempa bumi dan tsunami. Ray Gaines yang merupakan pilot helikopter pun mencoba bertahan dan berjuang mencari istri dan anaknya untuk diselamatkan.
4. 2012 (2009)
Film satu ini diangkat berdasarkan isu kiamat yang saat itu sempat beredar. 2012 memiliki alur cerita yang berlatar di Suku Maya. Sebagain besar pengikut suku ini percaya bahwa dunia akan berakhir di tahun 2012.
Hal itu pun membuat sebuah organisasi rahasia membangun tempat berlindung. Secanggih apapun tekbologi yang digunakan seolah sia-sia lantaran bencana datang silih berganti.
5. Krakatoa: The Last Days (2006)
Dibintangi oleh Kevin McMonagle, film Krakatoa: The Last Days diadaptasi dari pengalaman nyata seorang geologi asal Belanda. Film ini menceritakan letusan krakatau yang merupakan salah satu ledakan terbesar dalam sejarah dunia.
Tak cukup menelan banyak korban, bahkan setelah erupsi berakhir, tsunami besar justru menggantikan.
6. Moonfall (2022)
Masih tentang kiamat, Moonfall merupakan film fiksi yang disutradarai dan ditulis oleh Roland Emmerich. Film yang dibintangi oleh John Bradley ini menceritakan tentang bulan yang keluar dari orbit dan dapat menabrak bumi.
Nyatanya misi pencegahan pun sulit dilakukan lantaran NASA justru memilih menyembunyikan fakta berbahaya tersebut.
Kira-kira, bagaimana ending dari sederet film tentang kiamat di atas? Langsung saja tonton film lengkapnya.
Kontributor: Nur Khasanah