Suara.com - Mantan vokalis band Nidji Giring Ganesha mengaku yakin suatu saat Nidji bisa menggelar konser reuni.
Meski tidak dalam waktu dekat, namun lelaki berusia 39 tahun itu menyebut bahwa 'waktu akan menyembuhkan.'
![Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha, saat berkunjung ke Kantor Suara.com di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/10/19/24800-ketua-umum-partai-solidaritas-indonesia-ketum-psi-giring-ganesha.jpg)
Ucapan Giring merujuk pada hubungannya dengan personel Nidji yang sempat diisukan merenggang terutama sejak ia fokus terjun ke dunia politik.
"Ada beberapa yang masih kontak-kontakan tapi ada beberapa yang engga. Tapi yaudah lah. Kami udah menjadi sahabat baik mungkin 14 tahun, dan waktu akan menyembuhkan," kata Giring di kantor Suara.com di Jakarta Selatan, Rabu (19/10/2022).
Ketua Umum DPP Partai PSI itu pun mengaku yakin bahwa suatu saat, ia dan personel Nidji yang lain bisa kembali jalan bersama.
"Mungkin belum saatnya sekarang. Mungkin nanti. Tapi saya yakin di saat yang tepat kita akan cukup dewasa untuk bisa jalan bareng lagi," kata Giring.
![Grup band Nidji. [Suara.com/Yazir]](https://media.suara.com/pictures/original/2014/09/05/NIDJI-BAND.jpg)
Di masa depan, aku Giring, ia memiliki rencana terkait karirnya di dunia musik. Salah satunya adalah memperbaiki hubungan dengan personel Nidji yang lain.
Giring juga mengatakan bahwa saat ini mungkin Ubay merupakan vokalis terbaik untuk band yang telah membesarkan namanya.
"Mungkin sekarang Ubay adalah vokalis yang paling terbaik buat Nidji. Saya bantu pilih juga."
Baca Juga: Diskusi Politik Giring PSI Cs di Kantor Suara.com
"Tapi saya masih punya rencana ke depannya, habis dari sini mau ke mana mau ke mana. Saya percaya suatu hari nanti akan ada konser (Nidji) reunian," pungkas Giring.