Bikin Duel Tinju Vicky Prasetyo hingga Pesulap Merah, Rudy Salim Siapkan Tesla Rp 1,5 Miliar

"Karena pertandingannya beneran, jadi saya pastikan hadiahnya juga beneran," kata Rudy Salim.
Suara.com - Pengusaha di bidang otomotif, Rudy Salim membuat acara duel tinju bertajuk Ring Merah: Gladiator Boxing Show. Perhelatan tersebut bakal digelar pada Sabtu, 19 November 2022.
Untuk pesertanya, Rudy Salim menghadirkan sosok-sosok kontroversial. Mereka akan dibagi dalam tiga tim, di mana salah satu diantaranya akan mendapat hadiah fantastis.
![Vicky Prasetyo dan Doddy Sudrajat [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/10/19/81030-vicky-prasetyo-dan-doddy-sudrajat-suaracomrena-pangesti.jpg)
"Hadiahnya mobil Tesla Rp 1,5 miliar," kata Rudy Salim ditemui di Pluit, Jakarta Utara pada Rabu (19/10/2022).
Pengusaha yang juga dikenal sebagai Crazy Rich Pluit itu memastikan, hadiah yang disiapkan bukan gimmick atau rekayasa.
Baca Juga: Mental Anak Terancam Gegara Ucapan Sendiri, Pendidikan Lisa Mariana Disentil Publik
"Karena pertandingannya beneran, jadi saya pastikan hadiahnya juga beneran. Nggak bercanda," terang Rudy Salim.
![Mobil Tesla jadi hadiah pertandingan tinju Vicky Prasetyo hingga Pesulap Merah Pluit, Jakarta Selatan pada Rabu (19/10/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/10/20/32953-mobil-tesla.jpg)
Bicara soal pesertanya, kelompok pertama hadir dari Pesulap Merah vs Habib Jindan. Berlanjut ke pertandingan lain di mana Vicky Prasetyo akan melawan tiga orang.
Lawan-lawan Vicky Prasetyo diantaranya Doddy Sudrajat, Razman Arif Nasution hingga Lord Rangga.
Satu kelompok lainnya ada Denise Chariesta. Hanya saja untuk si pengusaha bunga, Rudy Salim masih merahasiakan lawannya.
![Razman Arif Nasution dan Denise Chariesta nyaris adu jotos [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/10/19/36315-razman-arif-nasution-dan-denise-chariesta-nyaris-adu-jotos-suaracomrena-pangesti.jpg)
"Nanti akan ada teknisnya dan diumumkan pemenang di bagian (kelompok) mana," terang Rudy Salim.
Baca Juga: Denise Chariesta Sentil Lisa Mariana yang Ngemis Nafkah Ridwan Kamil: Harus Punya Harga Diri
Sebagai tujuan dari acara ini, Rudy Salim ingin para sosok kontroversial tersebut menyelesaikan masalahnya di ring tinju. Ini dianggap cara sportif dibanding harus koar-koar di media sosial.