Suara.com - Denise Chariesta kembali ribut dengan Razman Arif Nasution. Keduanya bahkan nyaris adu jotos di panggung.
Kejadian ini berawal dari acara Rudy Salim untuk menduelkan sejumlah publik figur sensasional. Dua diantaranya adalah Denise Chariesta dan Razman Arif Nasution.
Razman Arif Nasution bersama Doddy Sudrajat dan Lord Rangga melawan Vicky Prasetyo. Sementara lawan Denise Chariesta masih dirahasiakan.
Meski Denise Chariesta tak berduel dengan Razman Arif Nasution, keduanya tetap ribut. Si pengusaha bunga mencolek pengacara 52 tahun hingga akhirnya cekcok.
Baca Juga: Tepis Tudingan Denise Chariesta soal Artis C, Ayu Dewi Kompak TikTokan Bareng Celine Evangelista
Denise Chariesta memegang baju Razman, begitu pula dengan si pengacara. Adu jotos pun akhirnya bisa terhindar karena ada pihak pengamanan yang melerai.
"Sudah, sudah," kata si MC pada acara yang digelar di Pluit, Jakarta Utara pada Rabu (19/10/2022).
Meski sudah dilerai, Denise Chariesta terus berteriak, "botak! Bilang aja takut."
Razman Arif Nasution tidak mau kalah. Ia pun meneriaki Denise Chariesta dengan panggilan, "pelakor!"
Sebelum ini pertengkaran Denise Chariesta dan Razman Arif Nasution terjadi di kantor si pengacara. Ucapannya pun masih sama yakni pelakor dan botak.
Baca Juga: Pengakuan Denise Chariesta, RD Simpan Video 'Aneh-Aneh' Dirinya di Handphone Milik RD