Diledek Janda Kesepian oleh Ayu Ting Ting, Desy Ratnasari Melotot Sambil Kacak Pinggang

Risna Halidi Suara.Com
Minggu, 16 Oktober 2022 | 18:34 WIB
Diledek Janda Kesepian oleh Ayu Ting Ting, Desy Ratnasari Melotot Sambil Kacak Pinggang
Desy Ratnasari (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Desy Ratnasari telah lama menyandang status sebagai janda. Ia sudah dua kali berumah tangga dan dua kali pula bercerai. Terakhir ia bercerai dari lelaki bernama Sammy Hamzah, pada 2003 silam.

Hampir 20 tahun menjada, tak ayal jika Desy merasa terperanjat ketika Ayu Ting Ting menyinggung tentang janda kesepian.

Semua berawal ketika biduan Depok itu merangkul manja Bertrand Antolin. Tak lama, Ayu berseloroh jika tindakannya itu terjadi akibat lama menjanda.

"Ya maaf bu namanya juga janda-janda kesepian," kata Ayu dalam acara Brownies Trans TV, yang videonya dibagikan akun Instagram Insta_julid, ditulis Suara.com, Minggu (16/10/2022).

Tak lama, Ayu kembali berseloroh dan mengibaratkan janda sebagai kontrakan kosong.

"Kalau kontrakan terlalu lama kosong juga gak enak gak ada penghuninya," sambung Ayu.

Desy Ratnasari (Tangkapan Layar Brownies Trans TV)
Desy Ratnasari (Tangkapan Layar Brownies Trans TV)

Mendengar ucapan Ayu, Desy yang hadir sebagai bintang tamu langsung berdiri dan berkacak pinggang. Ia pun nampak 'tersinggung' dengan ucapan Ayu tentang janda kesepian.

"Tadi kalian ngomongin soal janda kesepian," kata Desy, dari posisi duduk langsung berdiri sambil berkacak pinggang.

Sontak protes Desy pun menuai tawa penonton. Maklum, Desy sudah 19 tahun menyandung status janda. Tak lama, Ayu memohon ampun dengan menyebut Desy sebagai janda senior. Seluruh studio tertawa, tak terkecuali Desy Ratnasari sendiri.

Baca Juga: Lama Menjanda, Begini Cara Aura Kasih Lampiaskan Dorongan Seksualnya, Pakai Sex Toys?

Video tersebut pun menuai komentar warganet. Mayoritas dari mereka mengomentari masalah urusan janda tersebut.

"Ayu dan Teh Desy adalah janda berkelas yang gak malu dengan statusnya, mereka bahagia dengan hidupnya," tulis akun hal*********r.

"Wanita-wanita yang terlalu idealis, gak bakal bisa berdamai dengan keadaan dan laki-laki bukanlah seperti remote control," tulis akun yt*****.

"Janda kualitas tinggi," tulis akun zia************.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI