'Wis Angel! Wanita Harus Punya Prinsip', Dewi Perssik Sentil Lesti Kejora Gegara Cabut Laporan?

Jum'at, 14 Oktober 2022 | 17:26 WIB
'Wis Angel! Wanita Harus Punya Prinsip', Dewi Perssik Sentil Lesti Kejora Gegara Cabut Laporan?
Dewi Perssik [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak lama setelah Lesti Kejora mencabut laporan KDRT dari Kepolisian Jakarta Selatan, Dewi Perssik mendadak menuliskan unggahan yang dituding menyentil istri Rizky Billar tersebut.

Sebelum Lesti Kejora mencabut laporan dan berdamai dengan Rizky Billar, Dewi Perssik termasuk salah satu artis yang ikut prihatin dengan rumah tangga Lesti. Apalagi kasus rumah tangga yang dialami oleh pelantun lagu 'Kejora' itu tak main-main yakni kekerasan dalam rumah tangga.

Dewi Perssik pun menuliskan soal kesalahan dan kesempatan kedua yang dituding menyinggung pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar.

"Setiap kesalahan memang ada kesempatan kedua," tulis Dewi Perssik, dikutip Jumat (14/10/2022).

Baca Juga: Lesti Kejora Buka-bukaan Beberkan Isi Perjanjian Rizky Billar, Berikut Konsekuensinya

Menurut Dewi Perssik ada kesalahan yang sebetulnya tak pantas diberikan kesempatan kedua.

"Tapi tidak untuk semua kesalahan ada kesempatan kedua," sambungnya.

Dewi Perssik juga menyebut bahwa semestinya perempuan punya prinsip agar tak mudah diinjak-injak laki-laki.

"Wes angel wes angel. Wong wedok kudu duwe prinsip, lek gak, kue di injak bek mokondo [Susah, susah. Wanita harus punya prinsip, kalau enggak kamu diinjak-injak sama mokondo]," lanjutnya.

Sontak cuitan Dewi Perssik itu dikomentari oleh rekan artis yang lain. Seperti Shinta Bachir, Roro Fitria, dan Titi Putri.

Baca Juga: Anak Jadi Alasan Utama Lesti Kejora Maafkan Rizky Billar

Lesti Kejora didampingi ayah dan pengacaranya saat berikan pernyataan soal pencabutan laporan terhadap Rizky Billar di Polres Jakarta Selatan, Jumat (14/10/2022). (MataMata.com/Oke Atmaja)
Lesti Kejora didampingi ayah dan pengacaranya saat berikan pernyataan soal pencabutan laporan terhadap Rizky Billar di Polres Jakarta Selatan, Jumat (14/10/2022). (MataMata.com/Oke Atmaja)

"Betul banget," ujar Shinta Bachir.

"Hahaha.. setuju leres meniko, di idak kalian mokondo," sambung Roro Fitria.

"Kalau yang punya badan gak bisa menghargai badannya sendiri, jangan berharap orang lain bisa menghargai badanmu," lanjut Titi Putri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI