Suara.com - Band metal Deadsquad berhasil membawa pulang dua trofi penghargaan AMI Awards 2022. Kategori yang dimenangkan adalah album metal terbaik dan kolaborasi metal terbaik.
Album Deadsquad yang dimenangkan bertajuk Catharsis. Album ini dirilis pada Februari 2022.
Sementara untuk kemenangan kedua terkait kolaborasi Deadsquad dengan penyanyi Isyana Sarasvati pada lagu Il Sogno.
Lewat Instagram, Stevi Item yang mengomandani Deadsquad mengucapkan terima kasih atas penghargaan tersebut. Dia berharap trofi yang dibawa pulang justru tak jadi sumber kesombongan.
Baca Juga: Fuji Sampai Soimah, 5 Seleb Warnai Rambut Merah Membara
"Alhamdulillah, terimakasih untuk penghargaan ini @amiawards. Semoga ini menjadi pengingat untuk tetap bersyukur dan tidak terjerumus dalam jurang kesombongan. Semua ini milik Allah. Hatur nuhun," tulis Stevi Item dikutip Jumat (14/10/2022).
Catharsis merupakan album keempat Deadsquad. Meski prosesnya terbilang singkat, album ini penuh dengan problematika.
Album ini nyaris gagal dirilis karena Widi sang vokalis mendadak mengundurkan diri dari band. Tapi dengan tekad yang kuat, Stevi dan personel lainnya akhirnya meluncurkan album tersebut.
Deadsquad saat ini diperkuat Stevi Item (gitar), Karis (gitar), Roy Ibrahim (drum), Shadu Rasjidi (bass), dan Vicky Mono (vokal).
Bergabungnya Vicky yang notabene mantan vokalis Burgerkill bisa dibilang jadi plot twist di bursa transfer permetalan.
Baca Juga: 9 Seleb Warnai Rambut Merah Membara, Baim Wong Berani Tampil Beda