4 Fakta Unlock the Boss, Drama Baru yang Dibintangi Chae Jong Hyeop dan Seo Eun Soo

Ismail Suara.Com
Kamis, 13 Oktober 2022 | 17:20 WIB
4 Fakta Unlock the Boss, Drama Baru yang Dibintangi Chae Jong Hyeop dan Seo Eun Soo
Fakta Unlock The Boss (Kolase Instagram/@chaejh_/@jj_minii/Soompi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ini akan menjadi drama baru Chae Jong Hyeop setelah Love All Play tahun 2022 ini. Tahun 2021 lalu, dia mencuri perhatian penggemar drakor di drama Sisyphus: The Myth, Nevertheless, dan The Witch's Diner.

3. Karakter Seo Eun Soo

Fakta Unlock The Boss (Instagram/@jj_minii)
Fakta Unlock The Boss (Instagram/@jj_minii)

Seo Eun Soo akan berubah menjadi sekretaris di perusahaan IT tersebut yang bernama Jeong Se Yeon. Dia menjalani kehidupan yang sangat sibuk sehingga tidak punya waktu untuk bermimpi.

Meskipun biasanya acuh tak acuh terhadap orang lain, dia nantinya akan terlibat dengan rencana Park In Sung. Jeong Se Yeon akan menjadi sekutu Park In Sung yang paling dapat diandalkan. Unlock the Boss merupakan drama baru Seo Eun Soo setelah Missing: The Other Side tahun 2020 lalu.

4. Karakter Park Sung Woong

Fakta Unlock The Boss (Soompi)
Fakta Unlock The Boss (Soompi)

Park Sung Woong akan memerankan Kim Sun Joo, presiden perusahaan IT baru Silver Lining yang jiwanya terperangkap di dalam smartphone usai terlibat dalam insiden yang mencurigakan. Kim Sun Joo adalah pengembang kelas dunia yang punya segalanya kecuali kepribadian yang baik.

Dia terjebak di dalam smartphone saat dikejar oleh seseorang dan bertekad mencari tahu kebenarannya. Kim Sun Joo yang keras kepala namun tidak berdaya dan Park In Sung yang punya pesona tak terduga akan bekerja sama melacak pelaku dibalik insiden smartphone itu. Ini merupakan drama baru Park Sung Woong setelah Snowdrop tahun lalu, dan dia juga akan membintangi Hunting Dogs.

Itu dia beberapa fakta Unlock the Boss, drama Korea baru yang dibintangi Chae Jong Hyeop, Seo Eun Soo, dan Park Sung Woong. Drama ini akan tayang setiap hari Rabu dan Kamis di ENA mulai 30 November 2022 mendatang. Jangan lupa nonton dan tunggu informasi selanjutnya soal pemeran lainnya!

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

Baca Juga: Bergenre Menarik, Ini 5 Fakta Menarik Drama Korea Going To You At a Speed of 493 Km

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI