Setelah Dijadikan Tersangka dan Ditahan, Sosok Rizky Billar Ditampilkan Polisi

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 13 Oktober 2022 | 17:11 WIB
Setelah Dijadikan Tersangka dan Ditahan, Sosok Rizky Billar Ditampilkan Polisi
Rizky Billar ditampilkan di hadapan wartawan dalam jumpa pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (13/10/2022). Dalam acara ini, polisi juga mengumumkan Rizky Billar dijadikan tersangka dan resmi ditahan. [Oke Atmaja/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah ditetapkan menjadi Tersangka, Rizky Billar akhirnya resmi dijadikan tahanan per hari ini, Kamis (13/10/2022).

Informasi Rizky Billar ditahan disampaikan langsung oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan saat menggelar konferensi pers di Polres Jakarta Selatan, Kamis (13/10/2022) malam.

Selain itu, polisi juga mengeluarkan Rizky Billar dan ditunjukkan kepada wartawan. Rizky Billar mengenakan seragam oranye dengan wajah yang lusuh dan terlihat kesal.

Setelah beberapa menit wajahnya ditampilkan, Rizky Billar kemudian kembali dimasukkan ke ruang tahan Polres Metro Jakarta Selatan. Tak ada sepatah kata pun keluar dari mulut ayah satu anak itu. Namun dari raut wajahnya, Rizky Billar terlihat begitu tertetkan dan lusuh.

Baca Juga: Link Live Rilis Perkembangan Kasus Rizky Billar Terkait Dugaan KDRT, Bisa Ditahan Malam Ini?

Dalam perkara ini, Rizky Billar dijerat Pasal 44 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga atau UU PKDRT. Billar terancam hukuman maksimal lima tahun penjara.

Ancamanya di atas lima tahun juga menjadi alasan Billar ditahan. Selain itu, polisi juga khawatir Billar akan mengulangi perbuatannya, terhadap Lesti Kejora. Karena setelah mendapatkan KDRT, Lesti mengalami trauma.

Rizky Billar ditampilkan di hadapan wartawan dalam jumpa pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (13/10/2022). Dalam acara ini, polisi juga mengumumkan Rizky Billar dijadikan tersangka dan resmi ditahan. [Oke Atmaja/Suara.com]
Rizky Billar ditampilkan di hadapan wartawan dalam jumpa pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (13/10/2022). Dalam acara ini, polisi juga mengumumkan Rizky Billar dijadikan tersangka dan resmi ditahan. [Oke Atmaja/Suara.com]

Rizky Billar menjalani pemeriksaan hari ini, Rabu (12/10/2022) sekitar pukul 11.00 WIB. Billar mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan diduga lewat pintu lain, sehingga kedatangannya tidak diketahui wartawan.

Soal kedatangan Rizky Billar yang tak diketahui media, Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi enggan memberikan penjelasan. Ia hanya memastikan Billar telah tiba di Polres Jaksel pukul 11.00 WIB dan telah menghadap penyidik.

Menurut Nurma Dewi, Rizky Billar dicecar 38 pertanyaan oleh penyidik. Bintang sinetron Jodoh Wasiat Bapak itu juga diperiksa ditemani pengacaranya.

Baca Juga: Jadi Trending Twitter, Inul Daratista Akhirnya Tanggapi Tudingan Wajarkan KDRT: Belajarlah Cerdas!

Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 28 September 2022 dengan tuduhan KDRT. Dalam surat laporan yang bocor ke media, Lesti mengaku dicekik hingga dibanting Billar. Akibat KDRT itu, Lesti Billar sempat dirawat di rumah sakit dan tulang lehernya ada yang bergeser.

Dari keterangan polisi, KDRT yang dilakukan Rizky Billar bukan sekali. Bahkan, Billar pernah melempar Lesti dengan bola biliar, tapi bola tersebut tak mengenai Lesti lantaran Billar terjatuh saat melempar. Video itu sendiri kini tengah viral.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI