Suara.com - Rizky Billar sempat menjatuhkan talak satu kepada Lesti Kejora saat mereka bertengkar dan terjadi tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Menurut pengacara Rizky Billar, Adek Erfil, insiden ini terjadi saat Rizky Billar akan menenangkan diri di kamar mandi. Secara tidak sengaja ia menarik kalung Lesti Kejora hingga membuatnya terbanting.
"Ketika menuju kamar mandi, 'kakak talak satu kamu', di situlah Lesti ngamuk, ditarik kalungnya (Rizky Billar) ditepislah, (Lesti) terjatuh," kata Ade Erfil, mengutip YouTube KH Infotainment, Rabu (12/10/22).
Tapi Rizky Billar mengaku menyesal setelah melontarkan kata "talak" dan mencari cara untuk mencabutnya.
Baca Juga: Rizky Billar Ditahan? Malam Ini Polisi Umumkan Hasil Pemeriksaan Kasus KDRT
"Setelah lihat browsing, 'Oh, boleh berhubungan suami istri', selesai," kata Ade menyambung.
Namun, pernyataan tersebut justru berbanding terbalik dengan apa yang diucapkan Rizky Billar.
Menurut Ustaz Lawyer, mengutip tayangan di Cumicumi yang diunggah Rabu (12/10/2022), istri sudah tidak punya kewajiban untuk melayani suami setelah dijatuhkan kata "talak".
"Kecuali ada pernyataan rujuk daripada suami dan itu diiyakan oleh istri," imbuh Ustaz Lawyer.
Namun jika sang istri tidak mau rujuk, maka hubungan mereka tidak dapat dipaksakan.
Baca Juga: Rizky Billar Sudah Tidak Ada Ampun, Upaya KDRT Bukan Kali Ini Saja
"Jadi keduanya harus ridha sama ridha. Bila sang suami berhubungan badan dengan istrinya merasa tertekan, merasa terpaksa, maka batal rujuknya," tutur Ustaz Lawyer.