Suara.com - Brand kecantikan, MS Glow menjadi sebagai salah satu sponsor utama acara Miss Grand International 2022. Hal ini disampaikan langsung oleh pendiri MS Glow, Maharani Kemala.
"Aku bangga MS Glow bisa jadi sponsor utama dari salah satu kontes kecantikan terbesar di dunia," kata Maharani Kemala dalam surel yang diterima Suara.com pada Kamis (6/10/2022).
"Terlebih kontes ini diadakan di Bali yang mana aku juga tinggal dan tumbuh di Bali," sambungnya lagi.
Dengan adanya acara ini, rekan Shandy Purnamasari ini berharap Indonesia semakin dikenal luar negeri.
Baca Juga: Gilang Juragan 99 Kembali Bareng Shandy Purnamasari, Pernikahan Dikomentari: Katanya Cerai?
"Jadi seneng banget bisa sekaligus memperkenalkan budaya dan kesenian di Indonesia khususnya di Bali," tuturnya.
Di samping itu, Ivan Gunawan selaku Direktur Nasional Miss Grand Indonesia turut menimpali. Dia berdoa agar acara ini bisa berjalan dengan sukses.
"Indonesia adalah tuan rumah untuk tahun ke-10 Miss Grand International," ucap Ivan Gunawan.
"Momen ini jangan sampai kita sia-siakan, kali ini saya dari Yayasan Dunia Mega Bintang bekerjasama dengan Indonesia5 untuk mensukseskan acara besar ini, yang nanti bakal penuh warna dan megah," imbuhnya.
Seperti diketahui, para finalis Miss Grand International 2022 yang berjumlah 71 orang kini tengah berada di Bali. Mereka nantinya akan diperkenalkan dengan seni dan budaya Tanah Air selama berada di sana.
Baca Juga: Alasan Pihak Indonesias Got Talent 2022 Undang Kyuhyun Super Junior Jadi Juri di Babak Grand Final
Untuk puncak acaranya sendiri akan diadakan di Sentul International Convention Center, Bogor pada 26 Oktober 2022.