Lesti Kejora Pergoki Rizky Billar Selingkuh, Hetty Koes Endang Bersyukur: Untung Lebih Cepat Ketahuannya

Rabu, 05 Oktober 2022 | 17:50 WIB
Lesti Kejora Pergoki Rizky Billar Selingkuh, Hetty Koes Endang Bersyukur: Untung Lebih Cepat Ketahuannya
Hetty Koes Endang dan Lesty Kejora (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hetty Koes Endang sudah mencium gelagat buruk sebelum Lesti Kejora dan Rizky Billar menikah.

Hadir dalam program Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Rabu (5/10/2022), Hettymengaku sempat ditemui Lesti Kejora sebelum proses siraman berlangsung.

Rizky Billar saat ditemui usai berolahraga di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (17/10). [Suara.com/Alfian Winanto]
Rizky Billar saat ditemui usai berolahraga di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (17/10). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Saat siraman, dia datangi mama dan seperti kasih kode," kata Hetty Koes Endang.

Hetty Koes Endang kemudian menjelaskan bahwa dia seperti melihat pertanda dari mata Lesti Kejora soal kondisinya yang tidak baik-baik saja.

"Ya ada kode mata lah, seperti ada yang mau diceritakan," kata Hetty Koes Endang.

Rizky Billar dan Lesti Kejora [Instagram/@rizkybillar]
Rizky Billar dan Lesti Kejora [Instagram/@rizkybillar]

Faktor kedekatan dengan Lesti Kejora lah yang membuat Hetty Koes Endang langsung mendapat firasat bahwa sang pedangdut seperti memendam masalah.

"Insting orang tua kan jitu, seperti ada sesuatu," ucap Hetty Koes Endang.

Hanya saja saat itu, Hetty Koes Endang memilih menasehati Lesti Kejora untuk melanjutkan rencana pernikahan dengan Rizky Billar.

"Mama cuma bilang, sudah, jalani saja," kata Hetty Koes Endang.

Baca Juga: Postingan Terbaru Ria Ricis Bareng Suami Bikin Publik Ingat Lesti Kejora dan Rizky Billar, Kok Bisa?

Kini, ketakutan Hetty Koes Endang seperti jadi nyata setelah Lesti Kejora diduga diselingkuhi sekaligus jadi korban KDRT Rizky Billar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI