Pidato Irfan Hakim Wakilkan Lesti Kejora di Tengah Kasus KDRT Rizky Billar Bikin Nyesek

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 30 September 2022 | 09:00 WIB
Pidato Irfan Hakim Wakilkan Lesti Kejora di Tengah Kasus KDRT Rizky Billar Bikin Nyesek
Presenter Irfan Hakim saat diwawancarai awak media di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (14/12). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pidato Irfan Hakim saat mewakili Lesti Kejora yang menang di ajang Infotainment Awards 2022 sukses bikin nyesek. Di situ, Lesti Kejora menang untuk kategori Gorgeous Mom.

Irfan Hakim mulanya mengatakan kalau Lesti Kejora bersama Rizky Billar dan anak mereka, Muhammad Leslar Al-Fatih Billar seharusnya hadir di acara ini.

"Menurut rencana, tidak hanya Lesti, Rizky Billar, baby L pun seharusnya malam hari ini ada di tengah-tengah kita," kata Irfan Hakim dari atas panggung pada Kamis (29/9/2022).

"Tapi cerita kehidupan kita tidak pernah kita tahu seperti apa. Tuhan sudah menggariskan cerita kita," sambungnya lagi.

Sembari berkaca-kaca, Irfan Hakim memberikan pesan yang cukup menyentuh buat pentolan D'Academy tersebut.

Perjalanan Cinta Lesti Kejora dan Rizky Billar (Instagram/@rizkybillar)
Perjalanan Cinta Lesti Kejora dan Rizky Billar (Instagram/@rizkybillar)

"Lesti, sabar, ini untuk kamu," ucap Irfan Hakim.

Semenjak diunggah ulang oleh akun @peopleaid di TikTok, pidato Irfan Hakim ini langsung banjir komentar netizen.

"A Irfan sampe berkaca-kaca," tulis salah satu netizen.

"Irfan sampe berkaca-kaca loh berarti ini real sih," imbuh lainnya.

Baca Juga: Obrolan Tak Terima Direndahkan Sebagai Seorang Suami Kembali Viral, Ekspresi Wajah Rizky Billar Jadi Sorotan

"Kok gue nangis ya ketika Irfan ngomong, padahal gue bukan fans mereka," timpal lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI