Suara.com - Pedangdut fenomenal Erie Suzan membongkar alasannya kenapa tidak mau lagi menjadi juri ajang Dangdut Academy. Ternyata ada alasan menohok yang melatarbelakangi keputusan Erie Suzan.
Ia pernah menjadi juri tamu di Dangdut Academy musim ketiga. Kemudian pada musim kelima, ia sempat menjadi juri baru namun memilih berhenti.
Memilih untuk diam selama beberapa waktu, akhirnya ia membua suara. Momen ini ia sampaikan ketika berbincang dengan YouTuber Afdhal Yusman.
Baca Juga: Pedangdut Erie Suzan Kini Ketagihan Nyanyikan Lagu Minang, Begini Awal Mulanya?
Video ini diunggah oleh Afdhal Yusman di YouTube pada Rabu (28/9/2022) kemarin. Sampai Kamis (29/9/2022), videonya ini sudah ditonton sampai 304 ribu kali.
Pada pertemuan tersebut, Erie Suzan ternyata tidak sendiri. Ia ditemani oleh mantan juri Dangdut Academy lainnya, yaitu Beniqno.
Melalui video tersebut, keduanya terutama Erie Suzan berbicara mengenai bagaimana menjadi juri di acara bergengsi seperti DA. Ternyata tak semua yang ada sesuai dengan konsep yang juri miliki.
Momen ini juga dibagikan oleh akun Instagram @rumpi_gosip pada Kamis (29/9/2022). Menurut Erie, memang ada yang berbeda dan ketidakadilan terjadi dalam acara tersebut.
Apalagi saat ini, mereka yang dianggap good looking menjadi lebih mudah untuk lolos ke babak berikutnya. Persoalan paras ini dianggap bisa jadi pertimbangan bagi stasiun televisi.
Baca Juga: Pakai Jumpsuit Seharga Rp4 Juta, Lesti Kejora Sulap Baju Seksi Jadi Syariah
Namun baik Erie maupun Afdhal mengutarakan semuanya dengan lebih hati-hati. Hingga akhirnya, Erie mengungkapkan alasannya keluar dari DA dalam tiga kata.
"Karena malas beragumen," kata Erie Suzan.
Erie menambahkan bahwa konsep yang terbaik menurutnya ini mungkin dipengaruhi dari awal karirnya di dunia dangdut. Apalagi ia tak memulai dari televisi, melainkan festival-festival di daerah.
"Aku tuh kalau melakukan sesuatu harus karena aku orangnya nggak bisa kalau enggak fair gitu,"
"Mungkin karena aku berangkatnya dari festival-festival yang di mana itu belum ada di stasiun televisi. Jadi kalau festivalnya di daerah itu yang menang memang yang benar-benar pantas untuk menang. Jadi memang tidak ada drama ini itu atau sebagainya," ungkap Erie.