Suara.com - Persahabatan antara lelaki dan perempuan sering memunculkan perasaan. Ada yang sama-sama saling suka namun ada juga hubungan mereka jadi renggang karena menganggap salah kaprah.
Di sisi lain persahabatan antara lelaki dan perempuan bisa terjadi untuk selamanya. Seperti beberapa artis tanah air ini. Sampai saat ini mereka masih berteman dengan baik.
Siapa saja artis lelaki dan perempuan yang masih menjalin persahabatan sampai saat ini? Berikut rangkumannya.
1. Ersa Mayori-Indra Herlambang

Ersa Mayori dan Indra Herlambang kerap dipasangkan dalam membawakan berbagai acara. Perbedaan usia yang hanya tiga tahun membuat mereka selalu kompak. Persahabatan Ersa Mayori dan Indra Herlambang yang ke-17 bahkan dirayakan sebuah brand pada 2020 lalu.
2. Indy Barends-Indra Bekti

Meski program "Ceriwis" sudah lama berakhir, Indy Barends tetap bersahabat. Keduanya kini kembali bekerja sama melalui kanal YouTube Official Cherry Wish. Bukan hanya persahabatan cewek dan cowok, Indy Barends dan Indra Bekti mencontohkan pula persahabatan beda agama.
3. Natasha Wilona-Fero Walandouw

Natasha Wilona dan Fero Walandouw selama ini kerap dijodoh-jodohkan. Mereka bahkan diduga tidak ingin berpacaran karena tak enak kepada mantan kekasih masing-masing. Fero diketahui merupakan teman Verrell Bramasta, begitu pun Wilona yang masih dekat dengan Susan Sameh.
Namun hingga saat ini, Natasha Wilona dan Fero Walandouw tetap bersahabat. Bahkan ketika Fero diketahui sudah menjalin kasih dengan Steffi Zamora.