4 Curhat Terbaru Tasyi Athasyia di YouTube, Dapat Perlakuan Tak Adil dari Keluarga

Ismail Suara.Com
Kamis, 22 September 2022 | 17:19 WIB
4 Curhat Terbaru Tasyi Athasyia di YouTube, Dapat Perlakuan Tak Adil dari Keluarga
Tasyi dan suaminya meluruskan fitnah yang diterima mereka (YouTube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Keluarga Kumpul Tanpa Tasyi Athasyia

Curhat Terbaru Tasyi Athasyia (YouTube Tasyi Athasyia)
Curhat Terbaru Tasyi Athasyia (YouTube Tasyi Athasyia)

Tasyi Athasyia mengaku tak dihubungi oleh keluarganya selama hampir satu bulan sejak chat terakhirnya di grup. Padahal anggota keluarganya yang lain tampak rajin hangout bareng.

Tasyi merasa dikucilkan oleh keluarganya sendiri. Oleh karena itu, dia hampir 100 persen yakin bahwa permintaan maaf yang disampaikan keluarganya tidak tulus karena tidak dibarengi dengan tindakan.

4. Dijelek-jelekkan Tasya Farasya

Curhat Terbaru Tasyi Athasyia (YouTube Tasyi Athasyia)
Curhat Terbaru Tasyi Athasyia (YouTube Tasyi Athasyia)

Menurut curhatan Tasyi Athasyia, dia mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari saudara kembarnya sendiri. Tasya Farasya dan tim disebut-sebut suka menjelekkan Tasyi di depan brand dan rekan influencer lain.

Berdasarkan penuturan Tasyi, manajer Tasya lah yang merusak imejnya dengan menyebar omongan negatif. Tasyi merasa disudutkan oleh banyak orang karena perbuatan kembarannya sendiri.

Suami Tasyi Athasyia, Syech Zaki juga berbicara panjang lebar mendukung sang istri. Namun itulah deretan curhat terbaru Tasyi Athasyia yang bisa kami rangkum. Semoga permasalahan Tasyi dengan keluarga segera berakhir, ya.

Kontributor : Chusnul Chotimah

Baca Juga: Tasyi Athasyia Lempar Bukti Baru Pemufakatan Jahat Keluarganya, Tasya Farasya Gercep Tutup Kolom Komen Instagram

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI